Wangi, Ni Luh Ayu Sekar (2024) Pengaruh Prinsip-Prinsip Good Corporate Governance Terhadap kinerja Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Di Kota Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4393.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (269kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4393.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Kinerja Lembaga Perkreditan Desa (KNL) merupakan salah satu alat ukur yang digunakan untuk menentukan perkembangan pada sebuah LPD yang ditentukan oleh kinerja suatu LPD itu sendiri. LPD yang memiliki kinerja yang baik maka akan menambah kepercayaan masyarakat kepada Lembaga Perkreditan Desa (LPD). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kinerja LPD di Kota Denpasar dengan metode balance scorecard. Prinsip-prinsip GCG perlu diterapkan karena dapat mengurangi konflik kepentingan antara pengelola (agen) dan krama desa (pemilik). Dengan menerapkan prinsip-prinsip GCG maka kinerja suatu LPD akan berjalan dengan baik. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh prinsip GCG terhadap kinerja LPD di Kota Denpasar. Dengan Lembaga Perkreditan Desa (LPD) di Kota Denpasar yang berjumlah 34 LPD. Populasi dalam penelitian ini adalah Ketua, Kepala Badan Pengawas, dan Kepala Pegawai Bagian Pembukuan dari masing-masing LPD di Kota Denpasar. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga sampel dalam penelitian ini sebanyak 102 sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dan sebelumnya dilakukan pengujian instrumen dan uji asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, dan kewajaran tidak berpengaruh terhaadap kinerja LPD. Sedangkan independensi berpengaruh positif terhadap kinerja LPD.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Transparansi, Akuntabilitas, Responsibilitas, Independensi, Kewajaran, Kinerja, Balance Scorecard |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kinerja Lembaga |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 13 Feb 2024 05:02 |
Last Modified: | 13 Feb 2024 05:02 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5599 |