Model Pembelajaran Inovasi Brainstorming, Exploring, Talking About, Applying (BETA) untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreativitas Siswa Berbasiskan E-Learning

Widiastuti, Ida Ayu Made Sri and Murtini, Ni Made Wersi and Anto, Ruli (2022) Model Pembelajaran Inovasi Brainstorming, Exploring, Talking About, Applying (BETA) untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Kreativitas Siswa Berbasiskan E-Learning. Universitas Mahasaraswati Denpasar. (Unpublished)

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
Laporan-Akhir-BETA.pdf - Other

Download (17MB)

Abstract

Perkembangan teknologi yang begitu pesat saat ini memengaruhi pola kehidupan masyarakat termasuk dunia pendidikan. Teknologi memiliki peran penting dalam program pendidikan baik pengaruhnya terhadap guru maupun siswa terutama dalam memasuki era Revolusi Industri 4.0 (RI 4.0). Guru menghadapi tantangan yang lebih kompleks dan sulit karena adanya tuntutan pendidikan baik kualitas, standar proses, dan hasil belajar mengajar yang lebih tinggi. Oleh karena itu, seorang guru profesional saat ini harus memiliki kompetensi yang luas dan berkualitas, seperti mengajar dan mengelola kelas secara efektif; membangun, mengembangkan, dan mengelola pembelajaran. Terlebih lagi dalam memasuki era RI 4.0 dan adanya Pandemi Covid-19 saat ini yang memaksa semua lapisan masyarakat mengubah pola kehidupannya yang lama menjadi kehidupan normal baru. Penelitian ini dilakukan untuk mengadopsi kondisi-kondisi tersebut agar pelaksanaan pembelajaran siswa dapat berjalan secara efektif sehingga mampu menyesuaikan perkembangan teknologi dan kondisi saat ini. Penelitian bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran Brainstorming, Exploring, Talking about, Applying (BETA) yang efektif untuk setiap proses pembelajaran daring dan luring serta perpaduan keduanya. Personil periset melibatkan 3 dosen dan 8 mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Inggris dan program studi Pendidikan Sejarah, FKIP Universitas Mahasaraswati Denpasar. Metode research and development (R&D) digunakan untuk mengembangkan model pembelajaran BETA. Penelitian pengembangan model BETA telah dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu pengembangan model, pengujian model dan implementasi model pembelajaran di kelas serta implementasi model BETA melalui E-Learning. Model BETA dapat diimplementasikan oleh guru-guru dengan baik di kelas sesuai dengan tahapan pelaksanaan model, sehingga kreatifitas dan kemampuan berpikir kritis siswa dapat ditingkatkan. Selain model pembelajaran BETA, penelitian ini juga menghasilkan beberapa modul pembelajaran yang merupakan modul pembelajaran untuk mata kuliah rancangan MBKM hasil penelitian ini. Telah dibuat sebuah artikel ilmiah dari data awal hasil penelitian berupa pemahaman guru dan implementasi Brainstorming dan telah dipublikasikan pada jurnal Nasional Terakreditasi Sinta 2 dengan judul ”Brainstorming As an Effective Learning Method to Promote Students’ Critical Thinking Skills”. Selain artikel publikasi, luaran penelitian berupa HaKI Model pembelajaran BETA telah terbit dengan nomor dan tanggal permohonan EC00202267475, 22 September 2022. Luaran lainnya berupa buku referensi dengan judul ”Penerapan Model BETA dalam Pembelajaran” dengan no ISBN 978-623-492-188-5. Luaran lainnya berupa E-Learning untuk implementasi model BETA pada laman berikut http://mandiri-belajar.my.id juga telah diimplementasikan di kelas oleh guru-guru SMA Widiatmika, serta sebuah video reportase penelitian. Selanjutnya penelitian diharapkan dapat dilakukan secara berkelanjutan untuk menerapkan model pembelajaran BETA di sekolah-sekolah lainnya dengan tujuan untuk mengenalkan model pembelajaran secara luas di masyarakat sehingga dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Mengembangkan E-Learning lebih baik lagi sehingga dapat menjangkau semua kalangan guru dan siswa yang menggunakan E-Learning tersebut.

Item Type: Other
Additional Information: Laporan-Akhir-BETA
Uncontrolled Keywords: berpikir kritis, e-learning, kreativitas, model BETA, pembelajaran
Subjects: G Education (Pendidikan) > L Education (General)
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 05 Feb 2024 04:56
Last Modified: 05 Feb 2024 04:56
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5487

Actions (login required)

View Item
View Item