PENGARUH KECEPATAN PERPUTARAN TERHADAP KUANTITAS HASIL PEMBUATAN VIRGIN COCONUT OIL (VCO) DENGAN METODE SENTRIFUGAL

SATYAWATI, NI MADE ARI CAHYANTI (2021) PENGARUH KECEPATAN PERPUTARAN TERHADAP KUANTITAS HASIL PEMBUATAN VIRGIN COCONUT OIL (VCO) DENGAN METODE SENTRIFUGAL. Diploma thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
181077.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (914kB)

Abstract

Virgin Coconut Oil (VCO) adalah minyak kelapa yang diproses tanpa pemanasan, sehingga tidak merubah komposisi atau karakteristik minyak. Krim santan dimasukan ke dalam alat sentrifug dengan kecepatan putaran 800, 900, dan 1000 rpm dengan menvariasi waktu putaran yaitu, 30, 40, dan 60 menit. Setelah itu santan dibagi menjadi 3 lapisan, yaitu lapisan atas minyak, lapisan tengah protein (blondo), lapisan bawah air selanjutnya didiamkan selama 8, 12, dan 14 jam. Hasil Virgin Coconut Oil (VCO) yang didapat kemudian dianalisis dengan parameter warna, rasa, bau, dan pH.
Metode Sentrifugal adalah salah satu metode pembuatan VCO dengan cara memutuskan ikatan lemak-protein pada santan dengan cara pemutaran (pemusingan), yaitu dengan gaya sentrifugal. Jumlah VCO yang diperoleh paling terbanyak didapat pada kecepatan 1000 rpm dengan waktu 60 menit dan pendiaman 14 jam, Didapatkan hasil pada replika 1,2 dan 3 masing masing sebanyak 6576,3; 6576,9; 6577,1 mg, uji organoleptisnya dari rasa minyak yang diperoleh tidak memiliki rasa, baunya khas bau kelapa dan untuk warnanya berwarna bening. Uji pH sama-sama memiliki pH 6.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: R/440/FF-D3/2021
Uncontrolled Keywords: VCO, Sentrifug, Kelapa, Virgin Cococnut Oil
Subjects: F. FARMASI > Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Diploma Tiga Farmasi
Depositing User: kadek ganda rini
Date Deposited: 12 Jan 2024 03:34
Last Modified: 12 Jan 2024 03:34
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5252

Actions (login required)

View Item
View Item