UJI HEDONIK MINUMAN HERBAL DENGAN BAHAN DASAR KAYU SECANG (Biancaea sappan)

SRIASIH, NI NYOMAN (2023) UJI HEDONIK MINUMAN HERBAL DENGAN BAHAN DASAR KAYU SECANG (Biancaea sappan). Diploma thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2209484010161.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Minuman herbal adalah perpaduan dari bahan alami seperti rempah-rempah, daun-daunan, biji-bijian maupun bagian tanaman lainnya yang banyak mengandung manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu bagian tanaman yang banyak dimanfaatkan untuk pengolahan minuman herbal yaitu bagian kulit batang contohnya kayu secang (Biancaea sappan).
Desain penelitian ini termasuk dalam penelitian observasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesukaan responden terhadap minuman herbal yang berbahan kayu secang, jahe merah, daun pandan dan gula batu secara organoleptis dengan menggunakan instrument penelitian berupa lembar kuesioner. Uji hedonik dilakukan pada sediaan minuman herbal berbahan dasar kayu secang melalui penilaian warna, aroma, rasa, serta kesukaan secara keseluruhan.
Hasil penelitian didapatkan bahwa penilaian pada uji hedonik pada 3 formula minuman herbal yang berbahan dasar kayu secang dengan kombinasi jahe merah dan daun pandan berupa aroma, warna dan keseluruhan tidak memiliki perbedaan. Sedangkan pada hasil nilai kesukaan yaitu rasa didapatkan perbedaan antara formula yaitu pada Formula I dengan Formula II dan Formula I dengan Formula III dengan masing-masing nilai p-value 0,001 dan 0,004. Secara keseluruhan sebagian besar responden menyukai warna, aroma dan rasa dari ketiga formula tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: R/425/FF-D3/2023
Uncontrolled Keywords: daun pandan, jahe merah, kayu secang, minuman herbal
Subjects: F. FARMASI > Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Diploma Tiga Farmasi
Depositing User: kadek ganda rini
Date Deposited: 23 Dec 2023 04:52
Last Modified: 23 Dec 2023 04:52
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5104

Actions (login required)

View Item
View Item