Aryawan, I Kadek (2023) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA DI KECAMATAN PETANG. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4187.FEB-AK_Abstrak.pdf - Other
Download (134kB)
![[thumbnail of Bab I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4187.FEB-AK_Bab I-II.pdf - Other
Download (276kB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4187.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
LPD petang berperan bagi masyarakat sehingga mengharuskan LPD setiap saint harus terus memperbaiki kinerjanya demi meningkatkan kesejahteraan bagi para masyarakat. Semakin berkembangnya teknologi informasi harus dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para pengurus LPD sehingga LPD dapat memberikan pelayanan yang optimal bagi para nasabahnya Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi Pada LPD di Kecamatan Petang Kabupaten Badung. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh karyawan di LPD Se�Kecamatan Petang beserta unit yang berkaitan dengan Sistem Informasi Akuntansi. Sampel dalam penelitian ini ditentukan melalui metode purposive sampling dengan jumalah responden 66. Data dalam penelitian didapat melalui hasil penyebaran kuisioner dan dianalisis dengan teknik regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan dukungan Manajemen Puncak tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD Kecamatan Petang, Formalisasi pengembangan sistem tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD Kecamatan Petang, Kualitas Sistem Informasi berpengaruh positif terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD Kecamatan Petang, Ukuran Organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD Kecamatan Petang, dan Keberadaan Dewan Pengarah tidak berpengaru terhadap kinerja sistem informasi akuntansi pada LPD Kecamatan Petang
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4187/FEB-AK/2023 |
Uncontrolled Keywords: | Dukungan Manajemen Puncak,Formalisasi Pengembangan sistem Informasi, Kualtas Sistem Informasi, Ukuran Organisasi, Keberadaan Dewan Pengarah, Kinerja Sistem Informasi Akuntansi |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kualitas Informasi Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | bagus dwi jaya kesuma |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 01:15 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 01:15 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4832 |