GAMBARAN EVALUASI PELAYANAN OBAT PADA RESEP RAWAT JALAN (JKN) DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SINGASANA

ARTATIK, NI KADEK AYU DEWI (2023) GAMBARAN EVALUASI PELAYANAN OBAT PADA RESEP RAWAT JALAN (JKN) DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SINGASANA. Diploma thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
2209484010115.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

World Health Organization (WHO) menyatakan sekitar 50% dari seluruh penggunaan obat di dunia tidak tepat pada peresepan, penyiapan dan penjualan, sedangkan yang 50% sisa tidak digunakan dengan tepat oleh pasien. Data menunjukkan masih banyak penggunaan obat yang tidak tepat disebabkan pelayanan obat terhadap pasien masih kurang baik. Penggunaan obat yang tidak tepat sangat besar juga menunjukkan bahwa pengetahuan pasien terhadap penggunaan obat yang diterima pasien sangat berpengaruh terhadap hasil pengobatan. Pelayanan obat di Instalasi Farmasi Rumah Sakit mencakup pelayanan pasien, baik konsultasi klinis maupun pelayanan kefarmasian dan ketersediaan fasilitas kesehatan yang mendukung penggunaan obat yang rasional. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran evaluasi pelayanan obat yang berkaitan dengan waktu tunggu resep obat, etiket obat yang memadai dan obat yang terlayani pada resep rawat jalan di Rumah Sakit Umum Daerah Singasana.
Penelitian yang dilakukan berupa deskriptif kuantitatif dengan metode observasional, dimana pengambilannya dilakukan secara prospektif dan tekniknya menggunakan purposive sampling. Data diambil dari resep pasien JKN rawat jalan di Unit Farmasi Rumah Sakit Umum Daerah Singasana dan di dikumpulkan dengan menggunakan lembar check list sebanyak 306 resep. Data dianalisis dengan metode deskriptif dengan cara menggambarkan atau mendeskripsikan data yang sudah terkumpul.
Hasil yang diperoleh yaitu rata-rata waktu tunggu pelayanan resep obat di farmasi rawat jalan RSUD Singasana adalah 20,6 ± 7,7 menit, persentase resep obat yang terlayani sebesar 99,8% dan persentase obat sesuai dengan formularium di farmasi rawat jalan RSUD Singasana adalah 99,4%, serta persentase etiket obat yang memadai di farmasi rawat jalan RSUD Singasana adalah 100%. Hal ini menunjukkan bahwa waktu tunggu pelayanan resep obat dan persentase etiket obat di farmasi rawat jalan RSUD Singasana sudah memenuhi target standar pelayanan minimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: R/657/FF-D3/2023
Uncontrolled Keywords: Evaluasi, JKN, Resep
Subjects: F. FARMASI > Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Diploma Tiga Farmasi
Depositing User: kadek ganda rini
Date Deposited: 23 Nov 2023 02:55
Last Modified: 14 Dec 2023 03:17
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4668

Actions (login required)

View Item
View Item