DAHO, YUSTINA LISNAWATI (2023) PERANAN WANITA TANI DALAM USAHATANI JAGUNG DI SUBAK PADANGGALAK DESA KESIMAN KERTALANGU KECAMATAN DENPASAR TIMUR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.335.FPB-AGB_Abstrak.pdf - Other
Download (170kB)
![[thumbnail of Bab I & II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.335.FPB-AGB_Bab 1-2.pdf - Other
Download (1MB)
![[thumbnail of Full text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.335.FPB-AGB.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (6MB)
Abstract
Usahatani Jagung Manis yang dikelola sendiri oleh wanita tani di Subak Padanggalak tanpa keterlibatan pria atau suami sangat menarik untuk dikaji mengenai peran dan profesionalisme para wanita tani dalam berusahatani jagung. Perannya dalam usahatani jagung ini akan sangat terlihat dari indicator pendapatan usahataninya serta kecakapannya dalam mengalokasikan sarana produksi tanaman jagung serta penjualan produksi jagung untuk mendapatkan pendapatan yang tinggi. Tujuan Penelitian, yaitu: (1) Menganalisis pendapatan dan tingkat resiko usahatani jagung manis yang dikelola oleh wanita tani di Subak Padanggalak Desa Kesiman Kertalangu; dan (2) Mengetahui peranan wanita tani dalam usahatani jagung di Subak Padanggalak sesuai dengan produksi dan kontribusi pendapatan usahatani yang diperoleh. Metode penelitian menggunakan survey terhadap sampel 16 wanita tani yang mengelola sendiri usahatani jagung manis di Subak Padanggalak. Analisis data mengunakan analisis cost dan return dari usahatani jagung manis. Hasil penelitian bahwa rata rata pendapatan usahatani jagung manis per musim adalah Rp 10.512.650 per luas lahan 41,5 are, atau Rp 25.331.600 per hektar, dengan Standar deviasi pendapatan Rp 3.021.000. Koefisien keragaman Pendapatan usahatani jagung manis sebesar 28,73%. Peranan wanita tani di Subak Padanggalak sangat berarti, karena secara rata-rata dapat memberikan kontribusi pendapatan rumah tangga petani yang cukup tinggi dari usahatani jagung manis yang dikelola. Peranan wanita tani ini akan lebih tinggi dan baik bila semakin banyak wanita tani yang terlibat mengusahatanikan jagung manis serta memperluas lahan tanam jagung manis. Wanita tani di subak Padanggalak diharapkan lebih aktif dan lebih sering dalam melakukan koordinasi, untuk meningkatkan peran KWT dalam pengembangan usahatani untuk meningkatkan kontribusi terhadap pendapatan rumah tangga
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/335/FPB-AGB/2023 |
Uncontrolled Keywords: | Wanita Tani, Jagung Manis, Pendapatan, Peranan, Subak Padanggalak |
Subjects: | F. PERTANIAN DAN BISNIS > Wanita Tani |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Bisnis > Agribisnis |
Depositing User: | bagus dwi jaya kesuma |
Date Deposited: | 07 Nov 2023 02:19 |
Last Modified: | 07 Nov 2023 02:19 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4470 |