PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KOMPENSASI, DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA THE SANKARA RESORT, BALI

MARHAYNI, NI NYOMAN AYUNTYA (2023) PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, KOMPENSASI, DAN PELATIHAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA THE SANKARA RESORT, BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5462.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (96kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
R.5462.FEB-MAN-BAB 1BAB 2.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5462.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Tuntutan nyata akan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul tidak bisa diabaikan begitu saja saat memasuki era globalisasi. Menghadapi era baru ini, organisasi/perusahaan akan menghadapi bentuk persaingan yang semakin kompleks dengan variasi, intensitas, dan ruang lingkup yang jarang ditemui sebelumnya. The Sankara Resort merupakan salah satu perusahaan yang menghadapi persaingan tersebut. Produktivitas merupakan ukuran sampai sejauh mana seorang karyawan mampu menyelesaikan pekerjaannya sesuai dengan kualitas dan kuantitas yang ditetapkan oleh perusahaan. Terdapat banyak factor yang mempengaruhi produktivitas karyawan seperti lingkungan kerja, kompensasi, dan pelatihan kerja. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja di The Sankara Resort di semua departemen sejumlah 47 karyawan. Objek penelitian yang dilakukan di The Sankara Resort adalah lingkungan kerja, kompensasi, pelatihan kerja, dan produktivitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Diperoleh hasil penelitian yang menyatakan bahwa Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Pelatihan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Karyawan dengan tingkat signifikansi sebesar 0,001

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5462/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: Produktivitas, lingkungan kerja, kompensasi, pelatihan kerja
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Lingkungan Kerja
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: bagus dwi jaya kesuma
Date Deposited: 28 Oct 2023 03:09
Last Modified: 28 Oct 2023 03:09
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4367

Actions (login required)

View Item
View Item