ANALISIS PEMILIHAN PENGGUNAAN MODA TRANSPORTASI ONLINE DAN TRANSPORTASI UMUM (BUS TRANS METRO DEWATA) DI DAERAH PARIWISATA

URING, YOHANES (2023) ANALISIS PEMILIHAN PENGGUNAAN MODA TRANSPORTASI ONLINE DAN TRANSPORTASI UMUM (BUS TRANS METRO DEWATA) DI DAERAH PARIWISATA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
SKRIPSI fix_watermark-4.pdf - Other

Download (187kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
SKRIPSI fix_watermark-11-32.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
SKRIPSI fix.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Transportasi sangat diperlukan untuk memenuhi kebutuhan utama masyarakat secara umum khususnya di daerah pariwisata seperti kebutuhan akan pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan sosial saat ini telah tersedia berbagai macam pilihan kendaraan atau moda transportasi yang ingin digunakan untuk mencapai tempat tujuan baik itu moda transportasi online (Grab-Car) maupun transportasi umum (Bus Trans Metro Dewata). Analisis Pemilihan moda transportasi di daerah pariwisata bertujuan untuk mengidentifikasi karakter pengguna moda transportasi, mengetahui faktor yang mempengaruhi masyarakat dalam memilih moda transportasi serta mengetahui besar perbedaan dari faktor-faktor terhadap pemilihan moda transportasi online (Grab-car) maupun transportasi umum (Bus Trans Metro Dewata).
Kuisioner dalam penelitian ini disebarkan kepada responden kemudian diolah menggunakan pendekatan analisis regresi linear berganda dengan bantuan progran SPSS. Hasil penelitian dari 100 responden terdapat 31 yang memilih moda transportasi online (Grab-Car) dan 69 responden memilih moda transportasi umum (Bus Trans Metro Dewata).
Dari hasil analisis data menunjukan bahwa variabel variasi ongkos angkutan (X1) mempengaruhi masyarakat dalam pemilihan moda transportasi di daerah kecamatan Kuta sebesar 48,5% dengan pemilihan moda transportasi umum (Bus Trans Metro Dewata), variasi tingkat kenyamana (X2) mempengaruhi masyarakat di kecamatan kuta sebesar 49,2% dengan pilihan moda transportasi online (Grab-Car).

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/366/FT-SIP/2023
Uncontrolled Keywords: moda, online ,umum, tarif, kenyamanan
Subjects: F. TEKNIK > Transportasi Publik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: kadek ganda rini
Date Deposited: 20 Oct 2023 02:02
Last Modified: 20 Oct 2023 02:02
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4306

Actions (login required)

View Item
View Item