PENERAPAN PENDEKATAN CTL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN RUANG PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 3 PECATU TAHUN PELAJARAN 2012/2013

SETYAWAN, I PUTU (2013) PENERAPAN PENDEKATAN CTL SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN RUANG PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 3 PECATU TAHUN PELAJARAN 2012/2013. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
256.FKIP-MAT-14-15.pdf - Other

Download (244kB)
[thumbnail of Bab I dan II] Text (Bab I dan II)
256.FKIP-MAT-16-62.pdf - Other

Download (4MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
256.FKIP-MAT.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (30MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilaksanakan terhadap siswa kelas V SD Negeri 3 Pecatu ditemukan beberapa permasalahan, diantaranya, guru menjelaskan materi dengan metode konvensional sehingga siswa kurang diberikan kesempatan untuk mengemukakan pendapatnya atau menanyakan hal yang belum dipahaminya, sehingga membuat siswa menjadi pasif dalam proses pembelajaran. Hal tersebut berdampak pada rendahnya aktivitas belajar siswa yang juga berdampak pada rendahnya prestasi belajar siswa. Berdasarkan situasi tersebut, maka solusi yang dipandang dapat memperbaiki pembelajaran di kelas tersebut adalah dengan menerapkan pendekatan CTL. Fokus penelitian ini adalah penerapan pendekatan CTL sebagai upaya meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran bangun ruang pada siswa kelas V SD negeri 3 Pecatu tahun pelajaran 2012/2013. Rumusan masalah dari penelitian ini yaitu: apakah terjadi peningkatan aktivitas dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran bengun ruang melalui penerapan pendekatan CTL pada siswa kelas V SD Negeri 3 Pecatu tahun pelajaran 20112/2013. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terjadi peningkatan aktivitas dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran bangun ruang melalui penerapan pendekatan CTL pada siswa kelas V SD Negeri 3 Pecatu tahun pelajaran 2012/2013.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 3 Pecatu tahun pelajaran 2012/2013 sebanyak 24 orang. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini meliputi: (1) data aktivitas belajar siswa yang dikumpulkan dengan teknik observasi, (2) data prestasi belajar siswa dikumpulkan dengan teknik tes, (3) data keterlaksanaan pembelajaran dikumpulkan dengan teknik observasi. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskritif.
Penelitian ini dilaksanakan sampai tiga siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor aktivitas belajar beserta kategorinya pada siklus I, siklus II, dan siklus III berturut-turut yaitu: 9,23, 11,71, dan 15,52 dengan kategori “cukup aktif”, “aktif”, dan “sangat aktif”. Berdasarkan hasil analisis prestasi belajar siswa diperoleh bahwa persentase peningkatan rata-rata nilai prestasi belajar siswa ( X ), ketuntasan belajar (KB), dan daya serap (DS) dari siklus I ke siklus II berturut-turut sebesar 18,09%, 100,00%, 18,09%, dan dari siklus II ke siklus III berturut-turut sebesar 7,95%, 37,52%, dan 7,95%. Sementara itu, berdasarkan hasil analisis keterlaksanaan pembelajaran diperoleh rata-rata skor keterlaksanaan pembelajaran pada siklus I, siklus II, dan siklus III berturutturut sebesar 77,5%, 92,5%, dan 100% dengan kategori ”cukup baik”, ”sangat baik”, dan ”sangat baik”.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan aktivitas dan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran bangun ruang melalui penerapan pendekatan CTL pada siswa kelas V SD Negeri 3 Pecatu tahun pelajaran 2012/2013. Selain itu, kegiatan pembelajaran telah sesuai dengan langkah-langkah pembelajaran berdasarkan pendekatan CTL. Sehingga kepada guru matematika disarankan menerapkan pendekatan CTL sebagai salah satu alternatif dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran matematika, kepada peneliti lain yang berminat pada penelitian ini diharapkan untuk melakukan penelitian lebih lanjut dengan subyek penelitian atau pokok bahasan yang berbeda, dan bagi sekolah disarankan untuk menjadikan pendekatan CTL sebagai bahan pertimbangan dalam pengembangan kurikulum di tingkat sekolah dan kelas khususnya, sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/256/FKIP-MAT/2013
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Pendekatan CTL, Aktivitas Belajar, Prestasi Belajar
Subjects: G Science (Sains) > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 02 Apr 2022 02:50
Last Modified: 27 Jan 2023 02:44
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/426

Actions (login required)

View Item
View Item