SAVITRI, NI PUTU AMERIA DEVI (2023) PENGARUH PENGETAHUAN PAJAK, TANGGUNG JAWAB MORAL, PAJAK PROGRESIF, SANKSI PERPAJAKAN, DAN SOSIALISASI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PAJAK KENDARAAN BERMOTOR PADA KANTOR SAMSAT BADUNG. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
1902622010207_SKRIPSI AMERIA DEVI_watermark-10.pdf - Other
Download (274kB)
![[thumbnail of Bab I & II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
1902622010207_SKRIPSI AMERIA DEVI_watermark-17-56.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
1902622010207_SKRIPSI AMERIA DEVI_watermark.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (15MB)
Abstract
Provinsi Bali menunjukkan adanya peningkatan jumlah wajib pajak terdaftar seiring meningkatnya pembelian kendaraan bermotor di masing-masing kabupaten/kota. Peningkatan kendaraan terdaftar sayangnya belum diimbangi dengan kesediaan wajib pajak untuk patuh membayar pajak. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengetahuan pajak, tanggung jawab moral, pajak progresif, sanksi perpajakan dan sosialisasi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor pada Kantor Samsat Badung. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak kendaraan bermotor yang terdaftar pada Kantor Samsat Kabupaten Badung tahun 2019-2021. Sedangkan sampel diperoleh berdasarkan perhitungan penentuan sampel dengan menggunakan rumus slovin. Jumlah wajib pajak yang akan dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah 100 orang wajib pajak, menggunakan metode accidental sampling dengan taraf kesalahan 10%. Pengambilan data dalam penelitian ini adalah kuesioner yang berisikan skala Likert yang digunakan sebagai alat ukur. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan pajak, tanggung jawab moral, dan sanksi perpajakan berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor pada Kantor Samsat Badung. Sedangkan varibel pajak progresif dan sosialisasi perpajakan tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor pada Kantor Samsat Badung. Keterbatasan dalam penelitian ini hanya dilakukan pada Kantor Samsat Badung saja, sehingga data yang dihasilkan belum cukup untuk melihat fakta di lapangan. Untuk penelitian selanjutnya dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam penambahan jumlah sampel serta lebih mendalam meneliti tentang hal-hal yang meningkatkan kepatuhan wajib pajak.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4143/FEB-AK/2023 |
Uncontrolled Keywords: | pengetahuan, tanggung jawab moral, pajak progresif, sanksi, sosialisasi perpajakan, kepatuhan pajak |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | made indah indriyani |
Date Deposited: | 13 Oct 2023 02:49 |
Last Modified: | 13 Oct 2023 02:49 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4235 |