PENGARUH QUALITY OF WORK LIFE, REWARD DAN TRANSFORMATIONAL LEADERSHIP TERHADAP EMPLOYEE ENGAGEMENT PT. RUMAH HARUM BLOOLAGOON VILLA KARANGASEM

FEBRIYANTI, KADEK MELYA (2023) PENGARUH QUALITY OF WORK LIFE, REWARD DAN TRANSFORMATIONAL LEADERSHIP TERHADAP EMPLOYEE ENGAGEMENT PT. RUMAH HARUM BLOOLAGOON VILLA KARANGASEM. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5384.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (368kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.5384.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5384.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Sumber daya manusia memiliki peranan penting sebagai roda penggerak perusahaan guna tercapainya suatu tujuan yang dimiliki oleh perusahaan. Oleh karena itu, untuk tercapai tujuan perusahaan maka dibutuhkan SDM yang proaktif, memiliki inisiatif, bertanggung jawab serta memiliki standar performansi yang tinggi dan juga berdedikasi, dengan kata lain perusahaan membutuhkan suatu karyawan yang engaged. Kebutuhan perusahaan akan karyawan yang engaged ternyata tidak selaras dengan kenyataan yang terjadi dalam dunia ketenagakerjaan saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh quality of work life, reward dan transformational leadership terhadap employee engagement PT. Rumah Harum Bloolagoon Villa Karangasem.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT. Rumah Harum Bloolagon Villa. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 33 orang, karena jumlah populasi kurang dari 100, maka seluruh karyawan diambil sebagai responden penelitian. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode kuesioner, dan diukur dengan menggunakan skala likert. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa quality of work life, reward dan transformational leadership berpengaruh positif dan signifikan terhadap employee engagement. Semakin baik quality of work life, reward dan transformational leadership, maka akan meningkatkan employee engagement. Atas hasil penelitian maka disarankan pihak perusahaan sebaiknya memberikan perhatian khusus untuk meningkatkan quality of work life karena terbukti variabel ini paling dominan pengaruhnya di antara variabel lainnya. Hal tersebut dapat dilakukan dengan mempertahankan quality of work life yang sudah berjalan serta diharapkan mampu meningkatkan keterlibatan karyawan dan produktivitas karyawan serta menciptakan kondisi untuk tumbuh dan berkembang dalam perusahaan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5384/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: Quality of work life, reward, transformational leadership, employee engagement
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 29 Sep 2023 03:37
Last Modified: 29 Sep 2023 03:37
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4192

Actions (login required)

View Item
View Item