PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KEPUASAN KERJA DAN BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA ERA NEW NORMAL DI LINGKUNGAN SMP NEGERI 6 MENGWI

PUTRI, NI KADEK SINTHA KUSUMA (2023) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KEPUASAN KERJA DAN BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA ERA NEW NORMAL DI LINGKUNGAN SMP NEGERI 6 MENGWI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4663 FEB-MAN ABSTRACT.pdf - Other

Download (135kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4663 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4663 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Perubahan yang terjadi pada era new normal bukan hanya transformasi dalam teknologi saja, namun juga transformasi sumber daya manusia (SDM). Sumber daya manusia yang unggul dan berkualitas harus selalu dikelola dan ditekankan oleh organisasi untuk dapat mencapai kinerja yang diharapkan sehingga tujuan organisasi dapat tercapai. Salah satu aspek penting yang harus dimiliki karyawan untuk membantu perusahaan dalam mencapai keberhasilan perusahaan ialah kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh gaya kepemimpinan, kepuasan kerja dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan pada era new normal di SMP Negeri 6 Mengwi. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan SMP Negeri 6 Mengwi, untuk mengurangi kesalahan dalam pembuatan generalisasi maka penelitian ini menggunakan sampel yang berjumlah 50 orang dengan menggunakan kuesioner 22 butir pertanyaan. Teknik penentuan sampel menggunakan metode sensus dikarenakan populasi kurang dari 100. Alat analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reabilitas, analisis deskriftif, analisis regresi linear berganda, uji normalitas, uji multikolonearitas, uji heteroskedastisitas, analisis koefisien determinasi, uji f dan uji t. Hasil peneltian ini menunjukkan bahwa variabel yang paling dominan mempengaruhi kinerja karyawan adalah budaya kerja. Sedangkan pengaruh masing-masing variabel yaitu gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di SMP Negeri 6 Mengwi. Kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di SMP Negeri 6 Mengwi. Budaya kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di SMP Negeri 6 Mengwi. Hal yang perlu diperhatikan pimpinan SMP Negeri 6 Mengwi yaitu perlu meningkatkan tingat kepedulian kepada anggota dan lingkungan sekolah, menyesuaikan pekerjaan setiap karyawannya dengan kemampuan dan latar pendidikannya, serta tegas kepada setiap karyawan agar tetap memperhatikan ketelitian saat bekerja, sehingga kualitas pekerjaan yang dihasilkan juga memuaskan. Bagi peneliti selanjutnya, agar dapat meneliti dan mengkaji lebih dalam faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini yang dapat mempengaruhi kinerja karyawan selain gaya kepemimpinan, kepuasan kerja dan budaya kerja. Agar nantinya dapat mengetahui tindakan apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan kinerja karyawan pada SMP Negeri 6 Mengwi.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R.4663 FEB-MAN / 2023
Uncontrolled Keywords: era new normal, gaya kepemimpinan, kepuasan kerja, budaya kerja, kinerja karyawan.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: adhi satriawan
Date Deposited: 24 Aug 2023 05:56
Last Modified: 24 Aug 2023 05:56
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4114

Actions (login required)

View Item
View Item