PUTRI, NI LUH MEILIYANI (2023) PENGARUH KECANGGIHAN TEKNOLOGI INFORMASI, KETERLIBATAN PENGGUNA, PELATIHAN, DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LPD KECAMATAN DENPASAR SELATAN. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
NI LUH MEILIYANI PUTRI-SKRIPSI._watermark-8.pdf - Other
Download (95kB)
![[thumbnail of Bab I & II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
NI LUH MEILIYANI PUTRI-SKRIPSI._watermark-15-42.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
NI LUH MEILIYANI PUTRI-SKRIPSI._watermark.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (13MB)
Abstract
Sistem informasi akuntansi merupakan komponen-komponen yang saling berhubungan yang terintegrasi untuk mengumpulkan, menyimpan, dan menyebarkan data untuk tujuan perencanaan pengendalian, koordinasi, analisis, dan pengambilan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kecanggihan teknologi informasi, keterlibatan pengguna, pelatihan, dukungan manajemen punca dan pengalaman kerja terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi pada Lembaga Perkreditan Desa di Kecamatan Denpasar Selatan. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 11 LPD dengan 72 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas sistem informasi akuntansi yang meliputi kecanggihan teknologi informasi, dukungan manajemen puncak dan pengalaman kerja tidak berpengaruh terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi pada Lembaga Perkreditan Desa di Kecamatan Denpasar Selatan, sedangkan keterlibatan pengguna, pelatihan berpengaruh positif terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi pada Lembaga Perkreditan Desa di Kecamatan Denpasar Selatan. Hasil tersebut menunjukkan bahwa peningkatan efektivitas sistem informasi akuntansi pada Lembaga Perkreditan Desa di Kecamatan Denpasar Selatan sudah mampu menunjang kualitas pelayanan terhadap nasabah Lembaga Perkreditan Desa semakin baik dan berkualitas.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4110/FEB-AK/2023 |
Uncontrolled Keywords: | efektivitas, sistem informasi akuntansi, Lembaga Perkreditan Desa |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Sistem Informasi Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | indah indriyani |
Date Deposited: | 22 Aug 2023 04:35 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 04:35 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4102 |