APTA, GEDE (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN INDEKS LQ45 DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5331.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other
Download (132kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5331.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5331.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (7MB)
Abstract
Penelitian ini mengkaji faktor-faktor yang mempengaruhi return saham pada perusahaan indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia. Indeks LQ45 merupakan indeks yang menyajikan 45 saham yang memiliki likuiditas tinggi dan fundamental yang kuat. Return saham dianggap sebagai indikator kinerja keuangan perusahaan yang menunjukkan tingkat keuntungan yang diperoleh investor dari investasi yang dilakukan.
Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ45 pada tahun 2019- 2021. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 23 perusahaan yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling dengan periode pengamatan selama 3 (tiga) tahun dari 2019 sampai tahun 2021, sehingga jumlah data yang digunakan adalah sebanyak 69 data. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah Teknik Analisis Linear Berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Profitabilitas berpengaruh positif terhadap return saham. Likuiditas dan Kebijakan Dividen tidak berpengaruh terhadap return saham. Sedangkan Solvabilitas berpengaruh negatif terhadap return saham. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang secara teori mempunyai pengaruh terhadap return saham.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/5331/FEB-MAN/2023 |
Uncontrolled Keywords: | Return saham, Profitabilitas, Likuiditas, Kebijakan Dividen, dan Solvabilitas |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Saham |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | kadek gandarini |
Date Deposited: | 29 Jul 2023 03:26 |
Last Modified: | 29 Jul 2023 03:26 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4009 |