YANTI, NI LUH WINA (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, KUALITAS AUDIT, UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2018-2020. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of ABSTRAK]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3412 FEB-AK Abstrak_watermark.pdf - Other
Download (236kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3412 FEB-AK Bab 1-2_watermark.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3412 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (12MB)
Abstract
Going Concern adalah opini auditor mengenai apakah sebuah perusahaan bisa mempertahankan kelangsungan hidupnya pada satu tahun kedepan. Auditor memiliki peranan penting dan tanggung jawab dalam mengevaluasi dan memeriksa kesehatan keuangan perusahaan, sehingga perusahaan disebut layak mendapatkan opini audit going concern. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh profitabilitas, leverage, pertumbuhan perusahaan, kualitas audit, dan ukuran perusahaan terhadap opini audit going concern pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020. Populasi penelitian adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 112 perusahaan manufaktur yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern. Leverage berpengaruh positif terhadap opini audit going concern. Sedangkan pertumbuhan perusahaan, kualitas audit, dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah menambah periode pengamatan, menggunakan seluruh perusahaan yang terdaftar di BEI dan menambah variabel independen seperti opini audit tahun sebelumnya, auditor client tenure, dan opinion shopping.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | 3412 FEB-AK/2021 |
Uncontrolled Keywords: | Opini audit going concern, profitabilitas, leverage, pertumbuhan perusahaan, kualitas audit, ukuran perusahaan. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Bursa Efek |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 29 Mar 2022 03:32 |
Last Modified: | 01 Feb 2023 02:00 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/393 |