PENGARUH STRUKTUR AKTIVA, PERPUTARAN MODAL KERJA, PERPUTARAN KAS, LIKUIDITAS, PENDANAAN MODAL KERJA TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2019-2021

ARASITA, NI WAYAN (2023) PENGARUH STRUKTUR AKTIVA, PERPUTARAN MODAL KERJA, PERPUTARAN KAS, LIKUIDITAS, PENDANAAN MODAL KERJA TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2019-2021. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.3947 FEB-AK ABSTRAK.pdf - Other

Download (265kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
R.3947 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.3947 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Tujuan utama perusahaan adalah memaksimalkan kekayaan bagi para pemegang sahamnya atau kepada pemilik perusahaan (stakeholder). Salah satu cara untuk mencapai tujuan perusahaan adalah dengan meningkatkan kinerja perusahaan tersebut. Kinerja perusahaan merupakan ukuran kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba dari modal yang dimiliki perusahaan. Kinerja perusahaan manufaktur mengalami penurunan selama 3 tahun, yang artinya terdapat faktor yang mempengaruhi kinerja tersebut. Penelitian ini bertujuan menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh struktur aktiva, perputaran modal kerja, perputaran kas, likuiditas, dan pendanaan modal kerja terhadap kinerja perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur di BEI periode 2019-2021. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 165 perusahaan manufaktur yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa struktur aktiva, perputaran modal kerja dan likuiditas berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan, sedangkan perputaran kas dan pendanaan modal kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja perusahahaan. Hasil adjusted R Square dalam penelitian ini yaitu sebesar 10,4%, sehingga untuk peneliti selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang secara teori mempunyai pengaruh terhadap kinerja perusahaan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/3947/FEB-AK/2023
Uncontrolled Keywords: struktur aktiva, perputaran modal kerja, perputaran kas, likuiditas, pendaaan modal kerja, dan kinerja perusahaan.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Likuiditas
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: indah indriyani
Date Deposited: 27 Jun 2023 03:29
Last Modified: 27 Jun 2023 03:29
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3703

Actions (login required)

View Item
View Item