PENGARUH MINAT PENGGUNA, KEMAMPUAN PEMAKAI, PROGRAM PELATIHAN, DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KESUKSESAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (LPD) SE-KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG

FEBIANTARY, PUTU TIA (2023) PENGARUH MINAT PENGGUNA, KEMAMPUAN PEMAKAI, PROGRAM PELATIHAN, DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KESUKSESAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA LEMBAGA PERKREDITAN DESA (LPD) SE-KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.3926 FEB-AK ABSTRAK.pdf - Other

Download (174kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
R.3926 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.3926 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (13MB)

Abstract

LPD merupakan salah satu lembaga keuangan yang berperan penting dalam pergerakan perekonomian masyarakat di Bali. Oleh karena itu, keberhasilan LPD dalam mengelola keuangan sangat penting khususnya dalam hal menerapkan sistem informasi akuntansi. Kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi diharapkan akan memberikan dampak yang positif terhadap perkembangan LPD serta kualitas dari laporan keuangan LPD. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh minat pengguna, kemampuan pemakai, program pelatihan, dukungan manajemen puncak dan budaya organisasi terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi. Penelitian ini dilakukan di LPD se-Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan LPD se Kecamatan Mengwi yang berjumlah 306 orang. Sampel ditentukan dengan purposive sampling dengan jumlah 114 sampel. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat pengguna berpengaruh positif terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi. Kemampuan pemakai berpengaruh positif terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi. Program pelatihan berpengaruh positif terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi. Dukungan manajemen puncak berpengaruh positif terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi. Budaya organisasi tidak berpengaruh terhadap kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/3926/FEB-AK/2023
Uncontrolled Keywords: minat pengguna, kemampuan pemakai, program pelatihan, dukungan manajemen puncak, budaya organisasi, kesuksesan implementasi sistem informasi akuntansi
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Sistem Informasi Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: indah indriyani
Date Deposited: 22 Jun 2023 05:36
Last Modified: 22 Jun 2023 05:36
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3665

Actions (login required)

View Item
View Item