ANJANI, NI PUTU PUTRI (2023) PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, UKURAN PERUSAHAAN, OPINI AUDIT SEBELUMNYA, DAN UKURAN KAP TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2018-2021. Other thesis, UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3862 FEB-AK ABSTRAK.pdf - Other
Download (179kB)
![[thumbnail of Bab I & II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3862 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other
Download (4MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3862 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (13MB)
Abstract
Pandemi Covid-19 yang terjadi pada awal kuartal II tahun 2020 sangat mempengaruhi perekonomian di negara Indonesia. Pada masa terjadinya pandemi Covid-19 ini banyak perusahaan yang mengalami kebangkrutan karena adanya masalah-masalah yang dihadapi oleh perusahaan. Perusahaan yang mengalami kebangkrutan ini dianggap tidak mampu dalam mempertahankan dan menjaga kelangsungan hidup usahanya. Apabila auditor menemukan bahwa terdapat keraguan pada perusahaan untuk mempertahankan kelangsungan hidupnya, maka auditor akan mengeluarkan opini audit going concern. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Ukuran Perusahaan, Opini Audit Sebelumnya, dan Ukuran KAP terhadap Opini Audit Going Concern pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2018-2021. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan dan laporan auditor independen yang dipublikasikan di website resmi Bursa Efek Indonesia (www.idx.co.id). Sampel penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018- 2021. Pengambilan sampel penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 73 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi logistik. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa profitabilitas dan ukuran KAP berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern. Sedangkan likuiditas dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern. Dan opini audit sebelumnya berpengaruh positif terhadap opini audit going concern. Penelitian selanjutnya dapat menambahkan variabel lainnya seperti leverage, pertumbuhan perusahaan untuk memprediksi mengenai faktorfaktor yang bisa mempengaruhi pemberian opini audit going concern oleh auditor.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/3862/FEB-AK/2023 |
Uncontrolled Keywords: | opini audit going concern, profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, opini audit sebelumnya, dan ukuran kap |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Profitabilitas |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | indah indriyani |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 12:20 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 12:20 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3618 |