ASTIANI, NI KADEK (2023) PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, BEBAN KERJA DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN KREDIT/PINJAMAN DI KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) KECAMATAN GIANYAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5150.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other
Download (292kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5150.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5150.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (13MB)
Abstract
Kemampuan karyawan tercermin dari kinerja, kinerja dapat dikatakan baik jika kinerja suatu karyawan optimal. Kinerja karyawan merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan perusahaan atau organisasi dalam mencapai tujuannya. Untuk itu kinerja dari para karyawan harus mendapat perhatian dari para pimpinan perusahaan, sebab menurunnya kinerja dari karyawan dapat mempengaruhi kinerja perusahaan secara keseluruhan. Menurunnya kinerja karyawan dalam perusahaan dapat disebabkan oleh banyak faktor-faktor diantaranya yaitu kecerdasan emosional, beban kerja dan stres kerja yang dialami sendiri oleh karyawan dalam bekerja.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional, beban kerja dan stres kerja terhadap kinerja karyawan bagian kredit/pinjaman di Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Kecamatan Gianyar. Penelitian ini dilakukan di seluruh Koperasi Simpan Pinjam (KSP) yang berada di Kecamatan Gianyar. Dalam penelitian ini, digunakan tehnik pengambilan sampel dengan metode purposive sampling, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu. Dimana anggota sampel dipilih sedemikian rupa sehingga mewakili sifat-sifat dari populasi. Responden dari penelitian ini sebanyak 39 responden dari 25 Koperasi Simpan Pinjam (KSP) aktif yang berada di Kecamatan Gianyar. Teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda, uji koefisien determinasi, dan uji t.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dan stres kerja kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil tersebut maka untuk meningkatkan kinerja karyawan bagian kredit/pinjaman maka perlu motivasi dan kebijakan untuk meningkatkan kecerdasan emosional dan beban kerja dan menurunkan stres kerja.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/5150/FEB-MAN/2023 |
Uncontrolled Keywords: | kecerdasan emosional, beban kerja, stres kerja, dan kinerja karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | kadek gandarini |
Date Deposited: | 05 Jun 2023 03:34 |
Last Modified: | 05 Jun 2023 03:34 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3489 |