PENGARUH KEPEMIMPINAN SITUASIONAL, KOMITMEN ORGANISASI DAN PEMERDAYAAN PEGAWAI TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA PDAM TIRTA MANGUTAMA

SEPTIYANTHI, NI KADEK EVA (2022) PENGARUH KEPEMIMPINAN SITUASIONAL, KOMITMEN ORGANISASI DAN PEMERDAYAAN PEGAWAI TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA PDAM TIRTA MANGUTAMA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5121.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (98kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.5121.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5121.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

Kepuasan kerja merupakan sikap umum yang merupakan hasil dari beberapa sikap khusus terhadap faktor-faktor pekerjaan, penyesuaian diri dan hubungan sosial individu diluar kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan situasional, komitmen organisasi dan pemberdayaan pegawai terhadap kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama. Populasi dan sampel yang diambil sebanyak 78 responden, dengan metode penentuan sampel menggunakan teknik sensus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, studi dokumentasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, analisis determinasi uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan kepemimpinan situasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama. Artinya semakin baik kepemimpinan situasional yang diterapkan maka kepuasan kerja akan semakin baik pada PDAM Tirta Mangutama. Komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama. Artinya semakin baik komitmen organisasi, maka kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama akan semakin baik. Pemberdayaan pegawai berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama. Artinya semakin baik pemberdayaan pegawai maka kepuasan kerja pada PDAM Tirta Mangutama akan semakin baik. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lainnya.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5121/FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan Situasional, Komitmen Organisasi, Pemberdayaan Pegawai, Kepuasan Kerja
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepuasan Kerja
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: kadek gandarini
Date Deposited: 27 May 2023 02:08
Last Modified: 27 May 2023 02:08
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3386

Actions (login required)

View Item
View Item