SEMADI, ANAK AGUNG KETUT AGUNG YOGA (2022) ANALISIS DEBIT BANJIR RANCANGAN PADA SALURAN DRAINASE DI JALAN NAGASARI PENATIH DENPASAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.253. FT-ABSTRAK.pdf - Other
Download (94kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.253. FT-BAB I & II.pdf - Other
Download (4MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.253. FT.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (19MB)
Abstract
Perkembangan pembangunan di wilayah Kota Denpasar terutama munculnya beberapa kawasan permukiman baru akan berdampak pada penurunan luasan daya serap tanah dan meningkatnya beban limpasan menuju saluran drainase. Kompleksnya permasalahan banjir dan genangan memerlukan penanganan yang terintegrasi antara konteks drainase makro dengan drainase mikro. Salah satu titik wilayah di Denpasar yang rawan terjadi banjir maupun genangan saat hujan adalah di Jalan Nagasari Penatih. Rata-rata genangan diakibatkan oleh tersumbatnya saluran drainase akibat adanya sampah yang dibawa oleh arus air. Kondisi ini memungkinkan daya tampung drainase yang melebihi kapasitasnya. Terkait dengan permasalahan tersebut, penulis melakukan penelitian dengan pengamatan langsung pada saluran drainase di Jalan Nagasari Penatih Denpasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif yaitu melakukan pengukuran dari pengamatan langsung dan perhitungan terkait curah hujan rancangan, debit banjir rancangan, evaluasi kapasitas debit saluran eksisting dan pemodelan profil muka air saluran dengan program HEC-RAS. Hasil curah hujan rancangan dengan kala ulang 2 tahun adalah 103,83 mm, kala ulang 5 tahun adalah 132,04 mm dan kala uang 10 tahun adalah 153,87 mm. Hasil debit banjir rancangan untuk Q2 tahun adalah 0,298 m3 /det, Q5 tahun adalah 0,449 m3 /det dan Q10 tahun adalah 0,568 m3 /det. Hasil pemodelan HEC-RAS untuk profil muka air dari seluruh titik saluran terjadi aliran superkritis pada ketinggian permukaan air di titik River Sta. 2 untuk Q2th yaitu 0,17 m yang nilainya lebih rendah dari kaki permukaan air yaitu 0,45 m. Kapasitas debit saluran eksisting hasilnya sebagian besar di titik saluran tidak terjadi banjir pada kala ulang 2 tahun, sedangkan kala ulang 5 dan 10 tahun mengakibatkan terjadinya banjir karena melebihi kapasitas debit saluran eksisting.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.253 FT / 2022 |
Uncontrolled Keywords: | Saluran Drainase, Curah Hujan, Debit Banjir, Profil Muka Air |
Subjects: | F. TEKNIK > Sistem Drainase |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | adhi satriawan |
Date Deposited: | 25 May 2023 04:03 |
Last Modified: | 25 May 2023 04:03 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3344 |