EFEKTIFITAS PEMBERLAKUAN ONLINE SINGLE SUBMISSION (OSS) TERHADAP PENANAMAN MODAL DI PROVINSI BALI

NAPITUPULU, ELIZABETH (2023) EFEKTIFITAS PEMBERLAKUAN ONLINE SINGLE SUBMISSION (OSS) TERHADAP PENANAMAN MODAL DI PROVINSI BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.1652 FH ABSTRAK.pdf - Other

Download (249kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
R.1652 FH BAB I.pdf - Other

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.1652 FH.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (13MB)

Abstract

Abstrak
Bali merupakan tujuan Pariwisata dunia yang pastinya meningkatkan keinginan investasi oleh para investor karena banyak nya peluang bisnis yang bisa dikembangkan. Selain itu biaya hidup yang jauh lebih murah menjadikan banyak investor yang ingin pindah dan melakukan invetasi di Bali. Seiring dengan banyaknya minat investasi tersebut maka pemerintah pun membuat sebuah terobosan baru yaitu meluncurkan sistem OSS guna untuk mempercepat proses perizinan. Penelitian ini akan membahas mengenai Sistem Perizinan Penanaman Modal sebelum dan sesudah adanya Online Single Submission (OSS), serta membahas mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi pemberlakuan Online Single Submission (OSS) terhadap Penanaman Modal di Provinsi Bali. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis faktor – faktor yang mempengaruhi efektifitas pemberlakuan Online Single Submission (OSS) terhadap Penanaman Modal di Provinsi Bali. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian hukum empiris. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan adanya sistem Online Single Submission (OSS) tersebut penanaman modal di Bali semakin meningkat dan juga dengan adanya sistem Online Single Submission (OSS) ini lebih efektif untuk para investor karena sebelum adanya sistem ini proses perizinan sangat panjang dan berlapis-lapis serta mengharuskan para pengusaha untuk langsung datang ke kantor Pemerintahan untuk mendapatkan perizinan berusaha nya, namun dengan adanya sistem OSS ini Pengusaha bisa dengan mudah dan cepat mendapatkan Perizinan Berusaha yang mana sistem ini pun terintegrasi dengan lembaga-lembaga terkait.

Abstract
Bali is a world tourism destination which certainly increases the desire for investment by investors because there are many business opportunities that can be developed. In addition, daily expenses are much cheaper, making many investors want to move and invest in Bali. Along with the great investment interest, the government also made a new breakthrough, namely launching the OSS system to speed up the licensing process. This study will discuss the Investment Licensing System before and after the Online Single Submission (OSS), as well as discuss the factors that influence the application of Online Single Submission (OSS) to Investment in Bali Province. The purpose of this study is to identify and analyze the factors that influence the effectiveness of the implementation of Online Single Submission (OSS) for Investment in the Province of Bali. The method used in this study is empirical legal research. The results of this study indicate that with the Online Single Submission (OSS) system, investment in Bali is increasing and with the Online Single Submission (OSS) system it is more effective for investors because prior to this system the licensing process was very long and multi-layered. layers and requires entrepreneurs to come directly to the Government office to obtain their business permits, however, with the OSS system, entrepreneurs can easily and quickly obtain business permits, where this system is also integrated with related institutions.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/1652/FH/2023
Uncontrolled Keywords: Sistem Online Single Submission (OSS), Penanaman Modal, Perizinan
Subjects: F. HUKUM (Law)
Divisions: Fakultas Hukum > Sarjana Hukum
Depositing User: indah indriyani
Date Deposited: 25 May 2023 02:21
Last Modified: 25 May 2023 02:21
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3326

Actions (login required)

View Item
View Item