FRANSISKA, PUTU DIAN (2023) PENGARUH GREEN MARKETING, SOCIAL INFLUENCE, DAN BRAND\ AWARENESS, TERHADAP PURCHASE INTENTION DUPA INCENSE STICKS (Studi pada Konsumen Dupa Kaori di Kota Denpasar). Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of ABSTRAK]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4993.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other
Download (254kB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4993.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (15MB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4993.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other
Download (3MB)
Abstract
Banyaknya kebutuhan dupa di Bali mendorong banyaknya pula
bermunculan merek baru yang membuat setiap merek harus memiliki kelebihan
yang mampu meningkatkan purchase intention terhadap produknya. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh green marketing terhadap purchase
intention, pengaruh social influence terhadap purchase intention, dan pengaruh
brand awareness terhadap purchase intention dupa incense sticks merek Kaori di
Kota Denpasar. Ketiga faktor tersebut penting dalam memengaruhi purchase
intention Dupa Kaori, walaupun masih ada faktor lain pula yang dapat
memengaruhi.
Dalam penelitian ini, populasi yang digunakan adalah masyarakat di kota
Denpasar yang mempunyai minat beli dupa Kaori. Teknik pengambilan sampel
adalah purposive sampling, adapun jumlah sampel yang diambil sebanyak 154
responden. Teknik analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis adalah
analisis regresi linear berganda dibantu oleh sistem SPSS 25.0.
Hasil penelitian menunjukan bahwa green marketing berpengaruh positif
dan signifikan terhadap purchase intention, social influence berpengaruh positif
dan signifikan terhadap purchase intention, dan brand awareness berpengaruh
positif dan signifikan terhadap purchase intention. Hasil analisis koefisien
determinasi bahwa besarnya koefisien determinasi R2 sebesar 0,667. Hal ini
berarti kontribusi green marketing, social influence, dan brand awareness
terhadap purchase intention sebesar 66,7% sedangkan sisanya 33,3% dipengaruhi
oleh faktor-faktor lain.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.4993/FEB-MAN/2023 |
Uncontrolled Keywords: | green marketing, social influence, brand awareness, dan purchase intention |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Marketing |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | komang satria |
Date Deposited: | 17 May 2023 03:55 |
Last Modified: | 17 May 2023 03:55 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3262 |