PENGARUH CITRA MEREK, ELECTRONIC WORD OF MOUTH DAN PERSEPSI HARGA, TERHADAP MINAT BELI SMARTPHONE SAMSUNG STUDI KASUS DI KOTA DENPASAR

SAPUTRA, I DEWA AGUS GEDE (2023) PENGARUH CITRA MEREK, ELECTRONIC WORD OF MOUTH DAN PERSEPSI HARGA, TERHADAP MINAT BELI SMARTPHONE SAMSUNG STUDI KASUS DI KOTA DENPASAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
R.4923 FEB-MAN ABSTRAK.pdf - Other

Download (159kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4923 FEB-MAN BAB I-II.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4923 FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Perkembangan industri smartphone di Indonesia saat ini sedang mengalami
peningkatan yang besar. Teknologi informasi memungkinkan manusia untuk
memperoleh informasi dari tempat yang berjauhan dalam waktu yang singkat dan
dengan biaya yang murah. Minat beli merupakan suatu unsur yang sangat penting
dalam keberlangsungan hidup perusahaan. Dengan tingginya minat beli terhadap
produk perusahaan, maka akan semakin tinggi tingkat produktivitas perusahaan
Minat beli terhadap suatu produk muncul karena adanya dasar kepercayaan
terhadap suatu produk yang diiringi dengan kemampuan untuk membeli produk.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran citra merek, Electronic Word Of
Mouth dan Persepsi Harga terhadap minat beli. Penelitian ini dilakukan di Kota
Denpasar dengan objek penelitian adalah konsumen smartphone Samsung dengan
menggunakan 96 responden.
Metode pengumpulan sampel yang digunakan adalah non propability
sampling dengan teknik analisis data menggunakan analisis regresi liner berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Citra merek berpengaruh positif dan
signifikan terhadap minat beli, Electronic Word Of Mouth berpengaruh positif dan
signifikan terhadap minat beli, Persepsi Harga berpengaruh positif dan signifikan
terhadap minat beli. Pihak manajemen Samsung perlu memperhatikan komunikasi
yang terjadi lebih bersifat komunikasi yang positif seperti komunikasi tentang
keunggulan smartphone samsung dan harus berusaha membangun opini yang baik
kepada masyarakat mengenai smartphone Samsung agar lebih mudah untuk
memunculkan minat beli dari konsumen.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/4923/FEB-MAN/2023
Uncontrolled Keywords: citra merek, e-wom, minat beli, Persepsi Harga
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Minat Beli (Purchase Intention)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: komang satria
Date Deposited: 04 May 2023 02:14
Last Modified: 04 May 2023 02:26
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3136

Actions (login required)

View Item
View Item