RUSDIYANTI, I GUSTI AYU MIRAH IKA (2023) PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK DAN SANKSI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KANTOR BERSAMA SAMSAT BADUNG DENGAN PREFERENSI RISIKO SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3924 FEB-AK ABSTRAK.pdf - Other
Download (129kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3924 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3924 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (11MB)
Abstract
Pajak sangat berpengaruh terhadap sumber pendapatan asli daerah, yang berguna untuk membiayai pelaksanaan tugas rutin pemerintah daerah. Hasil pemungutan pajak kendaraan bermotor ini berfungsi untuk pembangunan daerah kabupaten/kota. Semakin tingginya jumlah kendaraan bermotor yang beredar di Kabupaten Badung menyebabkan jumlah wajib pajak kendaraan bermotor semakin meningkat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak dan Sanksi Pajak Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor Dengan Preferensi Risiko Variabel Moderasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh Wajib Pajak yang terdaftar di Kantor Bersama SAMSAT Kabupaten Badung sebanyak 934,120. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 100 orang yang ditentukan berdasarkan metode Accidental Sampling dan data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan Metode Moderated Regression Analysis. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori Kepatuhan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kesadaran wajib pajak dan sanksi pajak berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak. Sedangkan Preferensi Risiko dapat memperkuat kesadaran wajib pajak dan sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di Kantor Bersama Samsat Kabupaten Badung.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.3924 FEB-AK / 2023 |
Uncontrolled Keywords: | kepatuhan wajib pajak, kesadaran wajib pajak, sanksi pajak, preferensi risiko. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Wajib Pajak |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 27 Apr 2023 01:56 |
Last Modified: | 27 Apr 2023 01:56 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/3042 |