PENGARUH PROFESIONALISME, INDEPENDENSI AUDITOR, MOTIVASI AUDITOR, DAN PENGALAMAN KERJA AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI PROVINSI BALI

PUTRA, I MADE ADI (2022) PENGARUH PROFESIONALISME, INDEPENDENSI AUDITOR, MOTIVASI AUDITOR, DAN PENGALAMAN KERJA AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI PROVINSI BALI. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.3729.FEB-AK (abstrak ).pdf - Other

Download (96kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.3729.FEB - AK Bab 1 bab 2.pdf - Other

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.3729.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Kualitas Audit merupakan hal yang penting, karena dengan kualitas audit yang tinggi, maka akan menghasilkan laporan keuangan yang handal dan dapat dipercaya kebenarannya sebagai dasar pengambilan suatu keputusan. Seorang akuntan publik harus memiliki kemampuan dalam menganalisa, melakukan audit atas laporan keuangan dan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan serta membuktikan kewajaran atas laporan keuangan perusahaan. Dalam melaksanakan audit atau pemeriksaan, auditor selalu memerlukan informasi yang dapat diverifikasi dan standar-standar atau kriteria yang dapat dipakai sebagai pegangan untuk mengevaluasi informasi yang terukur dari suatu entitas tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan memperoleh bukti empiris tentang pengaruh profesionalisme, independensi auditor, motivasi auditor, dan pengalaman kerja auditor terhadap kualitas audit pada Kantor Akuntan Publik yang terdaftar di Provinsi Bali.
Metode penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa profesionalisme tidak berpengaruh terhadap kualitas audit dan independensi auditor, motivasi auditor, pengalaman kerja auditor berpengaruh positif terhadap kualitas audit.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/3729/FEB-AK/2022
Uncontrolled Keywords: Profesionalisme, Independensi Auditor, Motivasi Auditor, Pengalaman Kerja Auditor, Kualitas Audit
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Auditor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 03 Apr 2023 03:21
Last Modified: 03 Apr 2023 03:21
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2807

Actions (login required)

View Item
View Item