HARWANTI, PUTRI TIARA (2022) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA MASA PANDEMI COVID-19. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3879 FEB-AKU ABSTRAK.pdf - Other
Download (132kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3879 FEB-AKU BAB I-II.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3879 FEB-AKU.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (12MB)
Abstract
Pajak adalah salah satu alat yang digunakan pemerintah dalam mencapai tujuan untuk mendapatkan penerimaan baik secara langsung maupun tidak langsung dari masyarakat. Kepatuhan perpajakan di definisikan sebagai suatu keadaan dimana wajib pajak memenuhi semua kewajiban perpajakan dan melaksanakan hak perpajakannya. Orang Pribadi sebagai subjek pajak yang menurut ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan ditentukan u ntuk melakukan kewajiban perpajakan termasuk pemungutan pajak atau pemotongan , seharusnya dapat mengelola usaha individualnaya dengan baik di bandingakan usaha organisasi. Direktorat Jendral Pajak (DJP) menjelaskan tentang sistem peraturan perpajakan yang berlaku di Indonesia selama Pandemi COVID-19, misalnya peraturan tentang insentif pajak bagi Wajib Pajak Orang Pribadi (WPOP). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sosialisasi pajak, pemahaman peraturan pajak, sanksi pajak, kewajiban moral dan kesadaran pajak terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada KPP Pratama Denpasar Barat. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan kuisioner yang disebarkan langsung kepada wajib pajak orang pribadi yang berada di KPP Pratama Denpasar Barat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wajib pajak yang terdaftar di KPP Pratama Denpasar b\Barat. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 wajib pajak orang pribadi dengan metode Accidental Sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Berdasarkan analisis dan pengujian hipotesis maka di dapat kesimpulan bahwa sosialisasi pajak, pemahaman peraturan pajak, saknsi pajakdan kewajiban moral berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Sedangkan kesadaran pajak tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.3879 FEB-AK / 2023 |
Uncontrolled Keywords: | kepatuhan wajib pajak, sosialisasi pajak, pemahaman peraturan pajak, sanksi pajak, kewajiban moral kesadaran pajak. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Wajib Pajak |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 02 Mar 2023 01:53 |
Last Modified: | 02 Mar 2023 01:53 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2525 |