APRIANI, NI WAYAN (2023) PENGARUH RASIO KEUANGAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN LQ45 YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) TAHUN 2019-2021. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3868 FEB-AK Abstrak.pdf - Other
Download (288kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3868 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3868 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (14MB)
Abstract
Bursa Efek Indonesia (BEI) atau Indonesian Stock Exchange (IDX) merupakan pasa modal yang ada di Indonesia. Bursa Efek Indonesia memiliki peranan penting sebagai sarana bagi masyarakat untuk berinvestasi, yang merupakan salah satu alternatif penanaman modal. Return saham adalah hasil yang diperoleh dari investasi. Return saham menjadi faktor motivasi dan tujuan utama investor melakukan investasi pada suatu perusahaan. Investor yang yang berinvestasi di pasar modal dapat memperoleh return dalam bentuk capital gain/loss dan yield. Capital gain/loss adalah selisih untung (rugi) dari harga investasi sekarang relatif dengan harga periode yang lalu, sedangkan yield merupakan persentase penerimaan kas periodik terhadap harga investasi periode tertentu dari suatu investasi. Peningkatan atau penurunan return saham yang diperoleh para investor dapat ditentukan oleh kinerja keuangan perusahaan yang tercermin dalam laporan keuangan perusahaan. Laporan keuangan suatu perusahaan akan mencerminkan kemampuan perusahaan dalam beroperasi dan kinerja keuangan suatu perusahaan. Selain itu, laporan keuangan dapat digunakan untuk mengetahui perubahan dari tahun ke tahun, serta dapat digunakan juga untuk mengetahui perkembangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh rasio keuangan dan ukuran perusahaan terhadap return saham pada perusahaan LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2021. Populasi penelitian ini adalah perusahaan LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019-2021. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 28 perusahaan LQ45 yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling dengan periode pengamatan selama 3 (tiga) tahun dari 2019 sampai tahun 2021, sehingga jumlah data yang digunakan adalah sebanyak 84 data. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah Teknik Analisis Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Current Ratio (CR), Return On Asset (ROA), dan Earning Per Share (EPS) berpengaruh positif terhadap return saham. Sedangkan Debt to Equity Ratio (DER) dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap return saham. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang secara teori mempunyai pengaruh terhadap return saham, seperti return on equity (ROE), net profit margin (NPM), dan price to book value (PBV).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.3868 FEB-AK / 2023 |
Uncontrolled Keywords: | Return Saham, Current Ratio (CR), Return On Assets (ROA), Earning Per Share (EPS), Debt to Equity Ratio (DER), Ukuran Perusahaan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Ukuran Perusahaan |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 24 Feb 2023 03:24 |
Last Modified: | 24 Feb 2023 03:24 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2483 |