ASTITI, DEWA AYU WIDYA (2022) PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN TAHUN 2019-2021. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3816 FEB-AK ABSTRAK.pdf - Other
Download (181kB)
![[thumbnail of Bab I & II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3816 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other
Download (3MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.3816 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (13MB)
Abstract
Perusahaan yang ingin mencari keuntungan maksimal, justru memiliki kepedulian yang kurang terhadap pencemaran dan kerusakan lingkungan akibat proses produksi yang mereka lakukan. Pelaksanaan dan pengungkapan CSR merupakan bentuk tanggungjawab perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan akibat aktivitas operasional perusahaan. Pelaksanaan mekanisme corporate governance dapat memberikan kesadaran dan tanggung jawab perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Dengan menggunakan peraturan GRI G4 sebagai indeks pengungkapan sosial yang terdiri dari 91 item pengungkapan dengan 3 kategori pengungkapan yaitu masyarakat, lingkungan dan sosial diharapkan dapat merubah efektifitas pelaksanaan dan pengungkapan CSR. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis mekanisme corporate governance melalui masa jabatan direksi, ukuran dewan komisaris, proporsi komisaris independen, kepemilikan manajerial dan profitabilitas yang dapat mempengaruhi pengungkapan CSR di suatu perusahaan. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 18 perusahaan sub sektor barang konsumsi makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2019-2021. Penentuan sampel dengan menggunakan motode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel masa jabatan direksi, komisaris independen, kepemilikan manajerial dan tingkat profitabilitas tidak berpengaruh terhadap pengungkapan CSR, sedangkan ukuran dewan komisaris berpengaruh positif terhadap pengungkapan CSR.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/3816/FEB-AK/2022 |
Uncontrolled Keywords: | Corporate social responsibility, masa jabatan direksi, ukuran dewan komisaris indepenen, kepemilikan manajerial, profitabilitas. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Profitabilitas |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 22 Feb 2023 03:46 |
Last Modified: | 22 Feb 2023 03:46 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2466 |