ARYANINGSIH, LUH KOMANG (2022) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, SOLVABILITAS, DAN LIKUIDITAS TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020 (SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN). Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3755 FEB-AKU ABSTRAK.pdf - Other
Download (44kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3755 FEB-AKU BAB I-II.pdf - Other
Download (183kB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3755 FEB-AKU.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (763kB)
Abstract
Kinerja keuangan menjadi salah satu aspek penilaian yang fundamental mengenai kondisi yang dimiliki perusahaan.Pengukuran kinerja keuangan meliputi hasil perhitungan rasio-rasio keuangan yang berbasis pada laporan keuangan perusahaan yang dipublikasikan dan telah diaudit oleh akuntan publik.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, corporate social responsibility, solvabilitas, dan likuiditas terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur (sub sektor makanan dan minuman) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020.
Populasi pada penelitian ini sebanyak 26 perusahaan yang terdiri dari perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di BEI tahun 2018-2020. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 16 perusahaan dengan total amatan 48 amatan, dengan metode purposive sampling.Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan.Sedangkan, corporate social responsibility, solvabilitas, dan likuiditas tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan.Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang memiliki pengaruh terhadap kinerja keuangan, seperti variabel kecukupan modal dan kualitas aktiva produktif.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/3755/FEB-AK/2022 |
Uncontrolled Keywords: | Ukuran Perusahaan, Corporate Social Responsibility, Solvabilitas, Likuiditas, Kinerja Keuangan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Likuiditas |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 13 Feb 2023 05:09 |
Last Modified: | 13 Feb 2023 05:09 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2346 |