PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LOAN TO DEPOSIT RATIO, KECUKUPAN MODAL, KUALITAS AUDIT, DAN MANAJEMEN LABA TERHADAP PENERIMAAN OPINI AUDIT GOING CONCERN PADA INDUSTRI PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020

TOSHINORI, NI KADEK WANDA (2022) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LOAN TO DEPOSIT RATIO, KECUKUPAN MODAL, KUALITAS AUDIT, DAN MANAJEMEN LABA TERHADAP PENERIMAAN OPINI AUDIT GOING CONCERN PADA INDUSTRI PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
3571 FEB-AK Abstrak.pdf - Other

Download (96kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
3571 FEB-AK BAB I-II.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
3571 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

Opini going concern yang diterima oleh sebuah perusahaan menujukkan adanya kondisi dan peristiwa yang menimbulkan keraguan auditor akan kelangsungan hidup perusahaan. Opini audit going concern dapa digunakan sebagai peringatan awal bagi para pengguna laporan keuangan guna menghindari kesalahan dalam pembuatan keputusan. Beberapa penelitian mengenai faktor-faktor yang berpengaruh pada opini audit going concern telah dilakukan. Namun, hasil penelitian tersebut masih menunjukkan ketidak konsistenan. Penelitian ini bertujuan menguji kembali faktor-faktor yang mempengaruhi opini audit going concern. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah ukuran perusahaan, loan to deposit ratio, kecukupan modal, kualitas audit, dan manajemen laba terhadap penerimaan opini audit going concern pada industri perbankan yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2018-2020. Penelitian ini menggunakan 45 sampel perusahaan dengan pengamatan 3 tahun penelitian berdasarkan metode purposive sampling. Hipotesis dalam penelitian ini diuji menggunakan analisis regresi logistik dengan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi setiap laporan keuangan perusahaan selama tahun pengamatan. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa ukuran perusahaan, loan to deposit ratio, kecukupan modal, dan manajemen laba tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern, sedangkan kualitas audit berpengaruh negatif terhadap opini audit going concern.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R.3571 FEB-AK / 2022
Uncontrolled Keywords: Ukuran Perusahaan, Loan to Deposit Ratio, Kecukupan Modal, Kualitas Audit, dan Manajemen Laba
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Audit
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 18 Jan 2023 04:12
Last Modified: 27 Jan 2023 02:47
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/2160

Actions (login required)

View Item
View Item