DAMAYANTI, NI KADEK DEVINA (2021) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NILAI PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3270 FEB-AK Abstrak_watermark.pdf - Other
Download (188kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3270 FEB-AK Bab 1-2_watermark.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
3270 FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (10MB)
Abstract
Nilai perusahaan merupakan persepsi investor terhadap tingkat keberhasilan perusahaan yang terkait erat dengan harga sahamnya. Nilai perusahaan dapat dilihat dari segi harga saham dan total aset perusahaannya. Dalam penelitian ini, nilai perusahaan diukur menggunakan Price To Book Value (PBV). Penilaian investor terhadap suatu perusahaan dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti ukuran perusahaan, kebijakan dividen, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran perusahaan, kebijakan dividen, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan. Obyek yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2018-2020. Melalui metode purposive sampling, didapat 42 perusahaan yang menjadi sampel dalam penelitian ini. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan dan kebijakan dividen berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi ukuran perusahaan dan kebijakan dividen perusahaan akan meningkatkan nilai perusahaan. Sementara itu, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini menunjukkan ada atau tidaknya kepemilikan saham oleh manajerial dan institusional tidak mempengaruhi nilai suatu perusahaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R 3270 FEB-AK/2021 |
Uncontrolled Keywords: | nilai perusahaan, ukuran perusahaan, kebijakan dividen, kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Bursa Efek |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | Unnamed user with email adhisatriawan@unmas.ac.id |
Date Deposited: | 11 Mar 2022 05:08 |
Last Modified: | 31 Jan 2023 04:57 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/214 |