SARI, NI PUTU RISMA PUSPITA (2023) PENGARUH DANA PIHAK KETIGA, NON PERFOMING LOAN, DAN BANK SIZE TERHADAP PROFITABILITAS PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5049.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other
Download (176kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5049.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other
Download (2MB)
![[thumbnail of Full Text]](https://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5049.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (9MB)
Abstract
Sektor perbankan memiliki peranan yang penting dalam kegiatan ekonomi. Perbankan dituntut untuk mampu bersaing demi mempertahankan kelangsungan hidup perusahaannya, sehingga memperoleh dan menjaga profitabilitas tetap stabil adalah hal yang sangat penting. Pandemi covid -19 mengakibatkan profitabilitas perbankan menurun, tingginya tingkat non perfoming loan menyebabkan pembiayaan yang disalurkan oleh bank dapat menimbulkan kemungkinan terjadinya tidak terbayarkannya kembali. Sehingga masih diperlukannya perbaikan evaluasi kinerja untuk menstabilkan profitabilitas perbankan.
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh dana pihak ketiga, non perfoming loan, dan bank size terhadap profitabilitas perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia 2017-2021 dan sampel yang digunakan sebanyak 10 sampel perbankan. Penelitian ini menggunakan purposive sampling, jenis data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, metode pengumpulan data menggunakan observasi non partisipan dan teknik analisis data menggunakan uji analisis linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dana pihak ketiga tidak berpengaruh terhadap profitabilitas, non perfoming loan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap profitablitas dan bank size berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/5049/FEB-MAN/2023 |
Uncontrolled Keywords: | Dana Pihak Ketiga, Non Perfoming Loan, Bank Size, Profitabilitas |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Bursa Efek |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 22 Nov 2022 05:09 |
Last Modified: | 12 May 2023 03:10 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1924 |