ANALISIS KINERJA RUAS JALAN GUNUNG AGUNG DI KOTA DENPASAR

MUKANG, GERARDUS PATI L (2022) ANALISIS KINERJA RUAS JALAN GUNUNG AGUNG DI KOTA DENPASAR. Other thesis, UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.294 FT ABSTRAK.pdf - Other

Download (341kB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
R.294 FT-BAB I & II.pdf - Other

Download (4MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.294 FT.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Kecamatan Denpasar Barat merupakan daerah yang berkembang relatif cepat dan salah satu daerah di Kota Denpasar yang memiliki penduduk yang padat dengan aktivitas yang tinggi karena letaknya yang dekat dengan pusat Kota Denpasar. Aktivitas Sosial, Ekonomi dan Budaya ditandai dengan kegiatan Konsumtif, Produktif, Pelayanan Umum Jasa Distribusi dan Pemerintahan. Kegiatan tersebut tentunya menimbulkan berbagai akibat, salah satunya ialah pergerakan lalu lintas yang tinggi serta padat. Pergerakan lalu lintas yang tinggi serta padat memerlukan jaringan jalan yang memadai dalam hal ini untuk mendukung pergerakan tersebut. Jalan Gunung Agung merupakan salah satu jalan yang terletak di Kecamatan Denpasar Barat. Ruas jalan tersebut merupakan penghubung antara Kabupaten Badung dan Kota Denpasar. Untuk mengetahui kinerja ruas jalan Gunung Agung, diadakan survei lalu lintas selama tiga hari. Hari Senin dan Jumat mewakili hari kerja, hari Minggu mewakili hari libur. Analisa kinerja ruas jalan menggunakan prosedur perhitungan MKJI 1997 untuk ruas jalan perkotaan, Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa volume lalu lintas kendaraan tertinggi hari Minggu terjadi pada pukul 18.30 - 19.30 wita sebesar 1877,05 smp/jam. Puncak volume lalu lintas tertinggi hari Senin terjadi pada pukul 18.30 – 19.30 wita sebesar 1753,3 smp/jam. Sedangkan puncak volume lalu lintas tertinggi hari Jumat terjadi pada pukul 11.45 – 12.45 wita sebesar 1832 smp/jam. Dengan kapasitas (C) ruas Jalan Gunung Agung sebesar 2485,57 smp/jam kecepatan rata – rata kendaraan ringan 31,40 m/dtk dan derajat kejenuhan 0,71, kinerja ruas Jalan Gunung Agung berada pada level C. Arus lalulintas masih stabil, kecepatan perjalanan dan kebebasan bergerak sudah dipengaruhi oleh besarnya volume lalulintas sehingga pengemudi tidak dapat lagi memilih kecepatan yang diinginkan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/294/FT-SIP/2022
Uncontrolled Keywords: Kinerja Ruas Jalan, Kapasitas, Tingkat Pelayanan Jalan
Subjects: F. HUKUM (Law)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 07 Oct 2022 02:21
Last Modified: 27 Jan 2023 04:58
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1770

Actions (login required)

View Item
View Item