ANALISIS PERILAKU STRUKTUR BAJA DENGAN SISTEM STRUKTUR DIAGRID DAN KONVENSIONAL PADA BANGUNAN ASIMETRIS

PUTRA, KADEK YUDISTIRA MAHENDRA (2022) ANALISIS PERILAKU STRUKTUR BAJA DENGAN SISTEM STRUKTUR DIAGRID DAN KONVENSIONAL PADA BANGUNAN ASIMETRIS. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
288.FT-SIP-6.pdf - Other

Download (90kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
288.FT-SIP-13-43.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
288.FT-SIP.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (17MB)

Abstract

Bangunan tahan gempa dapat digunakan dengan beberapa sistem struktur tahan gempa, salah satunya yaitu dengan sistem struktur diagrid. Struktur diagrid adalah salah satu sistem struktur dengan menggunakan bracing diagonal yang sekaligus berfungsi sebagai kolom. Karena belum adanya penelitian terkait penggunaan sistem struktur diagrid yang menggunakan desain asimetris, maka perlu adanya suatu penelitian lebih lanjut mengenai analisis struktur diagrid pada bangunan asimetris. Asimetris adalah bentuk bangunan yang tidak beraturan. Pada penelitian ini dimodelkan dua buah gedung dengan sistem struktur konvensional (MF) dan diagrid (DIA) pada perangkat lunak SAP2000. Perbandingan kedua sistem struktur tersebut dibuatkan dua jenis model struktur yaitu lantai 6 dan lantai 10. Simpangan lantai puncak yang terjadi pada lantai 6 yaitu 6.06% pada desain DIA dan 27.56 % pada desain MF sedangkan simpangan lantai puncak yang terjadi pada lantai 10 yaitu 8.56 % pada desain DIA dan 30.16% pada desain MF. Perbandingan gaya - gaya dalam yang terjadi pada sistem struktur DIA dan MF yaitu momen negatif balok pada model DIA lebih kecil darimodel MF dengan perbandingan 2% -27% untuk lantai 6 dan 0% - 30% untuk lantai 10. Gaya geser balok model DIAlebih kecil dari model MF dengan 1% - 18% untuk lantai 6 dan 1% - 12% untuk lantai 10. Dan momen kolom core pada model DIA lebih kecil dari model MF dengan perbandingan 8% - 69% untuk lantai 6 dan 0% - 30% untuk lantai 10. Sementara gaya aksial kolom core model DIA secara umum lebih besar dari model MF dengan perbandingan 10% - 16% untuk lantai 6 dan 12% - 20% untuk lantai 10. Perbandingan volume baja yang terjadi sistem struktur diagrid lebih efisien 9 % untuk lantai 6 dan 3 % untuk lantai 10 dibandingkan dengan bangunan dengan sistem struktur konvensional dikarenakan penelitian ini menggunakan bangunan asimetris.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: 288 FT-SIP/2022
Uncontrolled Keywords: Bangunan Asimetris, Sistem struktur diagrid, Sistem struktur konvensional, Struktur baja.
Subjects: F. TEKNIK > Sistem Struktur
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 15 Sep 2022 03:20
Last Modified: 27 Jan 2023 04:40
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1617

Actions (login required)

View Item
View Item