PENGARUH DISIPLIN KERJA, KEPUASAN KERJA DAN INSENTIF TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA HOTEL GRAND ZURI KUTA

SURYADINATA, MADE DWI (2022) PENGARUH DISIPLIN KERJA, KEPUASAN KERJA DAN INSENTIF TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA HOTEL GRAND ZURI KUTA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4392.FEB-MAN.2022.Abstrak.pdf - Other

Download (131kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.4392.FEB-MAN.2022.Bab 1 Bab 2.pdf - Other

Download (3MB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
R.4392.FEB-MAN.2022.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

Sumber daya manusia (SDM) merupakan factor utama dalam mencapai tujuan perusahaan. Salah satu peran penting sumber daya manusia yang ada dalam perusahaan adalah mensinergikan sumber daya lainnya yang dimiliki perusahaan seperti man, machines, money, method, dan materials. Sehingga perusahaan akan mencapai tujuannya. Kinerja karyawan merupakan hasil kerja yang dicapai oleh seseorang atau kelompok orang dalam suatu organisasi atau perusahaan, sesuai dengan wewenang dan tanggung jawab masing-masing dalam rangka upaya mencapai tujuan perusahaan. Adapun factor yang mempengaruhi kinerja karyawan dalam penelitian ini yaitu disiplin kerja, kepuasan kerja, insentif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, kepuasan kerja, insentif terhadap kinerja karyawan pada Hotel Grand Zuri Kuta. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan Hotel Grand Zuri Kuta dengan jumlah 58 karyawan. Sampel yang diambil dengan menggunakan sampel jenuh atau sensus, maka yang akan dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh dari populasi yang diambil yaitu sejumlah 58 karyawan. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi, metode kuisioner. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda dengan alat analisis SPSS version 24 for windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial disiplin kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, kepuasan kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, insentif mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel disiplin kerja, kepuasan kerja, insentif secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: 4392 FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Kinerja karyawan, disiplin kerja, kepuasan kerja, insentif
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email adhisatriawan@unmas.ac.id
Date Deposited: 18 Aug 2022 04:39
Last Modified: 01 Feb 2023 03:00
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1463

Actions (login required)

View Item
View Item