PENGARUH RASIO KEUANGAN, NILAI TUKAR RUPIAH DAN VOLUME PERDAGANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

JUNIGITADEWI, NI KADEK (2022) PENGARUH RASIO KEUANGAN, NILAI TUKAR RUPIAH DAN VOLUME PERDAGANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.5054.FEB-MAN-ABSTRAK.pdf - Other

Download (138kB)
[thumbnail of BAB I-II] Text (BAB I-II)
R.5054.FEB-MAN-BAB 1 BAB 2.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
R.5054.FEB-MAN.pdf - Other

Download (10MB)

Abstract

Return saham merupakan salah satu indikator yang dijadikan suatu pertimbangan bagi investor dalam melakukan investasi di Bursa Efek Indonesia. Perusahaan perbankan merupakan salah satu sektor primer pada berbagai saham di Bursa Efek Indonesia yang mempunyai potensi menghasilkan return saham bagi para pemegang sahamnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh rasio keuangan, nilai tukar rupiah dan volume perdagangan terhadap return saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian dilakukan di situs resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) yaitu www.idx.co.id. Objek dalam penelitian ini adalah Return Saham, Rasio Keuangan, Nilai Tukar Rupiah dan Volume Perdagangan pada laporan keuangan perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2019-2021. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan perbankan yang berjumlah 46 bank terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) secara berturut-turut periode 2019-2021. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik purposive sampling diperoleh sebanyak 38 perusahaan dengan periode sebanyak 3 tahun sehingga diperoleh sebanyak 114 data penelitian. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda dan uji t.
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis yang dilakukan diperoleh hasil bahwa rasio keuangan (ROA) tidak berpengaruh terhadap return saham. Nilai tukar rupiah (kurs) tidak berpengaruh terhadap return saham. volume perdagangan berpengaruh positif terhadap return saham.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/5054/FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Rasio Keuangan, Nilai Tukar Rupiah, Volume Perdagangan, Return Saham
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Bursa Efek
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 23 Jul 2022 01:59
Last Modified: 12 May 2023 05:34
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1260

Actions (login required)

View Item
View Item