PREVALENSI GIGI SUPERNUMERARI DITINJAU DARI RADIOGRAFI PANORAMIK DI RSGM SARASWATI TAHUN 2016-2019

ARDYTA, MARIA TITANIA BUNGA (2021) PREVALENSI GIGI SUPERNUMERARI DITINJAU DARI RADIOGRAFI PANORAMIK DI RSGM SARASWATI TAHUN 2016-2019. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
569.FKG-8-9.pdf - Other

Download (423kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
569.FKG-16-21.pdf - Other

Download (646kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
569.FKG.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Abstract

ABSTRACT
Panoramic radiograpy is often used in dental procedures, especially in studying the normal and abnormal features of the number of teeth anomalies for in-depth observation and follow-up. Supernumerary teeth or hyperdontia is defined as the presence of an excess number of teeth in relation to the normal dental formula. Based on their location, supernumerary teeth are divided into 4 namely, mesiodens, peridens, paramolar, and distodens. The mesiodens is found mesial to the maxillary central incisors, often conical and peg-shaped. The supernumerary teeth are more commonly seen in the mandible, especially in the premolar region, referrs to the peridens. Paramolars is found adjacent to the molars (buccal or palatal) and usually outside the dental arch, while distodens is found distal to the third molar. The purpose of this study was to determine the prevalence of supernumerary teeth in terms of panoramic radiography at RSGM Saraswati in 2016-2019. The method used was descriptive cross-sectional with based on time sampling, that was 2016 -2019. The results showed that the prevalence of supernumerary teeth in terms of panoramic radiography at RSGM Saraswati in 2016-2019 was 35 cases (4,375%). Most cases were found in peridens (2,25%), followed by mesiodens (1,5%), then distodens (0,5%), and the last one was paramolar (0,125%). From those 35 cases, it was found more in men (51,43%) than women (48,57%). The distribution of cases was mostly found in the maxilla (71,43%) compared to the mandible (28,57%).

ABSTRAK
Radiografi panoramik sering digunakan pada prosedur kedokteran gigi, khususnya dalam memperlajari gambaran normal dan abnormal pada anomali jumlah gigi untuk pengamatan lebih dalam dan follow up. Gigi supernumerari atau hiperdonsia didefinisikan sebagai keberadaan jumlah gigi berlebih dalam kaitannya dengan rumus gigi normal. Berdasarkan lokasinya, gigi supernumerari dibagi menjadi 4 yakni, mesiodens, peridens, paramolar, dan distodens. Mesiodens terdapat pada bagian mesial di antara gigi insisivus sentral maksila, sering kali ditemukan berbentuk konus dan peg-shaped. Gigi supernumerari lebih sering terlihat di rahang bawah, terutama di regio premolar disebut sebagai peridens. Paramolar ditemukan berdekatan (bukal atau palatal) dengan gigi molar dan biasanya diluar lengkung gigi, sedangkan distodens ditemukan di distal molar ketiga Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prevalensi gigi supernumerari ditinjau dari radiografi panoramik di RSGM Saraswati tahun 2016 – 2019. Metode yang digunakan adalah cross-sectional deskriptif dengan pengambilan sampel didasarkan atas waktu yaitu 2016 -2019. Hasil penelitian bahwa prevalensi gigi supernumerari ditinjau dari radiografi panoramik di RSGM Saraswati tahun 2016-2019 adalah sebanyak 35 kasus (4,375%). Terbanyak ditemukan pada kasus peridens (2,25%), kemudian diikuti mesiodens (1,5%), lalu distodens (0,5%), serta yang terakhir adalah paramolar (0,125%). Dari 35 kasus yang ditemukan lebih banyak pada laki-laki (51,43%) dibandingkan perempuan (48,57%). Distribusi kasus banyak ditemukan pada maksila (71,43%) dibandingkan mandibula (28,57%).

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: R/569/FKG/2021
Uncontrolled Keywords: radiografi panoramik, gigi supernumerari, prevalensi
Subjects: F. FARMASI > Dentistry
Divisions: Fakultas Kedokteran Gigi > Pendidikan Kedokteran Gigi
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 15 Jul 2022 03:32
Last Modified: 03 Feb 2023 05:06
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1102

Actions (login required)

View Item
View Item