PENGARUH LABA, ARUS KAS, DAN LEVERAGE TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017-2019

SUARIYANI, NI WAYAN DEWIK (2022) PENGARUH LABA, ARUS KAS, DAN LEVERAGE TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017-2019. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
R.4165.FEB-MAN.2022.Abstrak.pdf - Other

Download (122kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
R.4165.FEB-MAN.2022.Bab 1 Bab 2.pdf - Other

Download (2MB)
[thumbnail of FULLTEXT] Text (FULLTEXT)
R.4165.FEB-MAN.2022.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Setiap perusahaan pasti memiliki fase naik dan turun performa termasuk dari segi keuangan terutama perusahaan yang terkena dampak langsung karena adanya pandemi COVID-19. Financial distress adalah peristiwa penurunan kinerja keuangan perusahaan secara terus menerus dalam jangka waktu tertentu. Financial distress kerap terjadi pada perusahaan yang tidak mampu lagi atau gagal dalam hal memenuhi kewajiban debitur yang disebabkan karena ketidakcukupan atau kekurangan dana untuk melanjutkan lagi operasional usahanya dan karena adanya kesalahan dalam mengelola keuangan perusahaan. Agar tidak terjadi kebangkrutan maka perusahaan perlu memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi financial distress. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh laba, arus kas, dan leverage terhadap financial distress pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan property dan real estate yang terdaftar di BEI tahun 2017-2019. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 22 perusahaan property dan real estate yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa laba dan leverage tidak berpengaruh terhadap financial distress, sedangkan arus kas berpengaruh positif dan signifikan terhadap financial distress. Penelitian selanjutnya diharapkan agar menambahkan variabel lain yang secara teori mempunyai pengaruh terhadap financial distress serta penelitian selanjutnya diharapkan dapat menambah periode pengamatan, serta penulis juga menyarankan, untuk penelitian selanjutnya objek penelitian tidak hanya dilakukan dalam sektor property dan real estate yang terdaftar di BEI, tetapi juga pada sektorsektor lainnya.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: 4165 FEB-MAN/2022
Uncontrolled Keywords: Laba, Arus Kas, Leverage, Financial Distress.
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Corporate
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 08 Jul 2022 02:39
Last Modified: 01 Feb 2023 04:42
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/1057

Actions (login required)

View Item
View Item