PERAN KEPUASAN KERJA DALAM MEMEDIASI PENGARUH PENGEMBANGAN SUMBERDAYA MANUSIA DAN FASILITAS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI APARATUR SIPIL NEGARA (STUDI PADA DINAS PERTANIAN DAN KETAHANAN PANGAN PROVINSI BALI)

WINARSIH, WINARSIH (2024) PERAN KEPUASAN KERJA DALAM MEMEDIASI PENGARUH PENGEMBANGAN SUMBERDAYA MANUSIA DAN FASILITAS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI APARATUR SIPIL NEGARA (STUDI PADA DINAS PERTANIAN DAN KETAHANAN PANGAN PROVINSI BALI). Masters thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.224.FEB-MM_BAB I-II.pdf - Other

Download (263kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.224.FEB-MM.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Kemampuan seorang pegawai tercermin dari kinerjanya karena kinerja pegawai memegang peranan penting dalam hal kelangsungan organisasi. Penelitian ini dilakukan berdasarkan fenomena lapangan yang mengindikasikan kinerja pegawai yang belum memadai, diduga disebabkan oleh lemahnya peran sumber daya manusia, fasilitas kerja dan kepuasan kerja. Penelitian bertujuan menganalisis pengaruh sumber daya manusia, fasilitas kerja terhadap kepuasan kerja dan kinerja pegawai. Metode penelitian assosiatif causal dengan responden seluruh pegawai Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali sebanyak 245 orang pegawai. Jumlah sampel yang terlibat dalam penelitian ini sebanyak 71 responden menggunakan rumus Slovin dengan proportional stratified random sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan Pengembang Sumber Daya Manusia berpengaruh terhadap kinerja Pegawai, Fasilitas kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja Pegawai, Pengembangan Sumber Daya Manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, Fasilitas kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, Kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja Pegawai, Kepuasan kerja dapat memediasi pengaruh Pengembangan Sumber Daya Manusia terhadap kinerja Pegawai, Kepuasan kerja dapat memediasi pengaruh fasilitas kerja terhadap kinerja Pegawai

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: R/224/FEB-MM/2024
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Sumber Daya Manusia, Fasilitas Kerja, Kepuasan kerja, Kinerja Pegawai
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Pegawai
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Manajemen
Depositing User: ib indra pratama
Date Deposited: 05 Feb 2025 04:02
Last Modified: 05 Feb 2025 04:02
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/8103

Actions (login required)

View Item
View Item