PEMAYUN, ANAK AGUNG GEDE AGUNG KRISNA (2024) PENGARUH PROGRAM PEMUTIHAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR, PEMBEBASAN BEA BALIK NAMA KENDARAAN BERMOTOR, E-SAMSAT, SOSIALISASI PERPAJAKAN DAN PELAYANAN FISKUS TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KANTOR BERSAMA SAMSAT GIANYAR. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4508.FEB-AK_BAB I-II.pdf - Other
Download (382kB)
![[thumbnail of Full text]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.4508.FEB-AK.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Pajak kendaraan bermotor merupakan pajak daerah yang diberlakukan atas kepemilikan atau penguasaan kendaraan bermotor. Pajak kendaraan bermotor memiliki pengaruh signifikan terhadap penerimaan pendapatan daerah. Namun, keberhasilan pajak kendaraan bermotor sebagai sumber pendapatan daerah tidak akan tercapai jika wajib pajak tidak mematuhi kewajibannya dalam membayar pajak kendaraan bermotor. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Pembebasan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, E-Samsat, Sosialisasi Perpajakan dan Pelayanan Fiskus terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor. Penelitian ini dilakukan di Kantor Bersama Samsat Gianyar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wajib pajak kendaraan bermotor yang tercatat sebagai wajib pajak di Kantor Bersama Samsat Gianyar pada tahun 2022 sebanyak 479.196. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 responden dengan metode penentuan sampel yang digunakan adalah metode accidental sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah dengan metode kuesioner. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Pembebasan Bea Balik Kendaraan Bermotor dan Sosialisasi Perpajakan tidak berpengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor di Kantor Bersama Samsat Gianyar. Sementara E-Samsat dan Pelayanan Fiskus berpengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Kendaraan Bermotor di Kantor Bersama Samsat Gianyar
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/4508/FEB-AK/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Kepatuhan Wajib Pajak, Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Pembebasan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, E-Samsat, Sosialisasi Perpajakan dan Pelayanan Fiskus. |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Akuntansi > Kepatuhan Wajib Pajak |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Akuntansi |
Depositing User: | ib indra pratama |
Date Deposited: | 13 Dec 2024 03:52 |
Last Modified: | 13 Dec 2024 03:52 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7752 |