KRISNANDA, PUTU GDE CAHYA (2024) HUBUNGAN ANTARA KEADILAN ORGANISASI, KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DEALER HONDA KECAK MOTOR DALUNG. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6378.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (258kB)
![[thumbnail of Full text]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6378.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Sumber daya manusia sangat dibutuhkan oleh perusahaan sebagai pengelola sistem dan subjek pelaksaan kebijakan dan kegiatan operasional perusahaan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Apabila sumber manusia dikelola dengan baik dapat menunjang keberhasilan bisnis suatu perusahaan. Dalam sebuah perusahaan sangat diperlukan para sumber daya manusia yang menjadi penggerak dari berbagai macam pekerjaan yang akan dikerjakan oleh karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh keadilan organisasi, kepemimpinan transformasional dan motivasi kerja terhadap kepuasan kerja karyawan. Penelitian ini di lakukan di Dealer Honda Kecak Motor Dalung yang berlokasi di Jl. Raya Padang Luwih, No. 166, Kabupaten Badung, Bali, 80361, dengan daerah operasionalnya berada di Bali. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan pada Delaer Honda Kecak Motor Dalung yang berjumlah 37 orang dengan metode kuesioner. Teknik pengumpulan data dengan obsevasi, wawancara, dokumentasi dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data kuantitatif dan data kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini dapat digolongkan menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Seluruh data yang diperoleh dari distribusi kuisoner layak digunakan, selanjutnya dianalisis menggunakan regresi linier berganda, uji hipotesis (uji t dan uji f). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa (1) Keadilan organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada Dealer Honda Kecak Motor Dalung. (2) Kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada Dealer Honda Kecak Motor Dalung. (3) Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada Dealer Honda Kecak Motor Dalung.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/6378/FEB-MAN/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Keadilan organisasi, Kepemimpinan Transformasional,Motivasi Kerja, Kepuasan Kerja |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kepemimpinan Transformasional |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 04 Nov 2024 03:32 |
Last Modified: | 04 Nov 2024 03:32 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7463 |