PRATIWI, KADEK SILVANA INTAN DWI (2024) PENGARUH DEBT TO EQUITY RASIO, RETURN ON EQUITY, RETURN ON ASSET, TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN SUB SEKTOR KOSMETIK DAN BARANG KEPERLUAN RUMAH TANGGA TAHUN 2018-2022. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6545.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (344kB)
![[thumbnail of Full text]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.6545.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract
Saham merupakan instrument yang diperjual belikan di dalam Pasar Modal, dimana instrument ini merupakan investasi yang memberikan return yang sangat tinggi namun dengan resiko yang tinggi pula. Berbagai macam jenis perusahaan listing di dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) salah satunya adalah perusahaan manufaktur. Perusahaan di sektor kosmetik dan barang keperluan rumah tangga memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia yaitu memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat serta mempengaruhi gaya hidup dan tren konsumsi yang terus berkembang pesat seiring dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya perawatan diri dan efisiensi kebutuhan rumah tangga. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Debt to Equity Ratio (DER), Return on Equity (ROE), dan Return on Asset (ROA) terhadap harga saham pada perusahaan sub sektor kosmetik dan barang keperluan rumah tangga di Indonesia selama periode 2018-2022, dengan menggunakan enam perusahaan sebagai sampel yang dipilih berdasarkan kriteria tertentu. Data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan diolah menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS. Hasil analisis menunjukkan bahwa DER, ROE, dan ROA memiliki pengaruh signifikan dan positif terhadap harga saham, mengindikasikan bahwa peningkatan dalam ketiga rasio keuangan tersebut akan diikuti oleh peningkatan harga saham perusahaan. Temuan ini memiliki implikasi praktis bagi manajemen perusahaan dalam pengambilan keputusan terkait struktur modal dan strategi keuangan, serta memberikan referensi bagi investor dalam membuat keputusan investasi di sektor ini.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R/6545/FEB-MAN/2024 |
Uncontrolled Keywords: | Debt to Equity Ratio, Return on Equity, dan Return on Asset, Harga Saham |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Debt To Equity Ratio |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 21 Oct 2024 01:40 |
Last Modified: | 21 Oct 2024 01:40 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/7303 |