Pengaruh Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja Fisik Dan Pengalaman Kerja Di Kayumanis Sanur Private Villa & Spa

Artha, I Made Juni (2024) Pengaruh Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja Fisik Dan Pengalaman Kerja Di Kayumanis Sanur Private Villa & Spa. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.

[thumbnail of Bab I-II] Text (Bab I-II)
R.6067.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other

Download (253kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R.6067.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penting bagi perusahaan untuk menganggap sumber daya manusia (SDM) mereka sebagai aset berharga dan mitra dalam mencapai kesuksesan usaha. Setiap perusahaan berharap agar karyawannya memiliki prestasi yang baik, karena karyawan yang berprestasi dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kinerja perusahaan. Masalah sumber daya manusia menjadi tantangan tersendiri bagi manajemen karena keberhasilan manajemen tergantung pada kualitas sumber daya manusianya. Apabila individu dalam perusahaan yaitu sumber daya manusia dapat berjalan efektif maka perusahaan tetap berjalan, dengan kata lain kelangsungan suatu perusahaan itu ditentukan oleh kinerja karyawannya. Penelitian kali ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi, lingkungan kerja fisik, dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan pada Kayumanis Sanur Private Villa & Spa. Populasi dalam penelitian ini adalah semua karyawan pada Kayumanis Sanur Private Villa & Spa. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 50 orang yang ditentukan menggunakan teknik sampel jenuh. Data dalam penelitian ini didapat melalui hasil penyebaran kuesioner yang nantinya dianalisis menggunakan teknik analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat dilihat bahwa: Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Kayumanis Sanur Private Villa & SPA. Lingkungan kerja fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap terhadap kinerja karyawan pada Kayumanis Sanur Private Villa & SPA. Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Kayumanis Sanur Private Villa & SPA. Melihat hasil penelitian, disarankan kepada Kayumanis Sanur Private Villa & SPA untuk dapat memberikan jaminan kepada karyawannya sehingga mereka merasa aman selama bekerja dalam perusahaan. Jika memungkinkan seluruh karyawan dipastikan diangkat menjadi karyawan tetap sehingga mereka merasa terjamin selama bekerja di Kayumanis Sanur Private Villa & SPA dn terhindar dari resiko PHK. Jaminan rasa aman ini akan meningkatkan motivasi karyawan dalam bekerja sehingga nantinya mereka bekerja dengan maksimal.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Lingkungan Kerja Fisik, Pengalaman Kerja, Kinerja Karyawan
Subjects: F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan
F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Pengalaman Kerja
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen
Depositing User: ida bagus indra pratama
Date Deposited: 16 May 2024 02:37
Last Modified: 16 May 2024 02:37
URI: http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/6263

Actions (login required)

View Item
View Item