Dewi, Anak Agung Ayu Ratih Arisanti (2024) Pengaruh Quality Of Work Life , Kecerdasan Intelektual dan Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Panen Jaya Denpasar. Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Bab I-II]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5838.FEB-MAN_BAB I-II.pdf - Other
Download (309kB)
![[thumbnail of Full text]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.5838.FEB-MAN.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh quality of work life, kecerdasan intelektual, pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan pada Panen Jaya Denpasar. Penelitian dilakukan di Panen Jaya Denpasar. Objek penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah quality of work life, kecerdasan intelektual, pengalaman kerja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Panen Jaya Denpasar yang berjumlah 33 orang karyawan dengan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 33 orang dimana yang digunakan sebagai sampel penelitian ini adalah seluruh anggota. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah metode sampling jenuh dengan metode pengumpulan data yakni observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda melalui program SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel quality of work life berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan yang dilihat dari nilai t-hitung sebesar 2,805 dengan nilai signifikansi (0,009 < 0,05), selanjutnya variabel kecerdasan intelektual berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dilihat dari nilai thitung sebesar 2,593 dengan nilai signifikansi (0,015 < 0,05) serta variabel pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai t-hitung sebesar 5,875 dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Quality Of Work Life, Kecerdasan Intelektual, Pengalaman Kerja, Kinerja Karyawan |
Subjects: | F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Kinerja Karyawan F. EKONOMI DAN BISNIS > Ekonomi Manajemen > Pengalaman Kerja |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Manajemen |
Depositing User: | ida bagus indra pratama |
Date Deposited: | 26 Mar 2024 01:36 |
Last Modified: | 26 Mar 2024 01:36 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/5955 |