WARA, MARTHEN LENDE (2023) PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK KOTORAN KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SELEDRI (Apium Graveolens L.). Other thesis, Universitas Mahasaraswati Denpasar.
![[thumbnail of Abstrak]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.168 FPB-AGT ABSTRAK.pdf - Other
Download (383kB)
![[thumbnail of BAB I-II]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.168 FPB-AGT BAB I-II.pdf - Other
Download (1MB)
![[thumbnail of FULL TEXT]](http://eprints.unmas.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
R.168 FPB-AGT.pdf - Other
Restricted to Registered users only
Download (6MB)
Abstract
Abstrak
Tanaman seledri (Apium graveolens L.) termasuk golongan sayuran daun yang penting dan memiliki nilai ekspor dan merupakan tanaman penting kedua dari jenis tanaman rempah setelah selada ditinjau dari kepopuleran dan nilainya. Bahkan saat ini telah digunakan sebagai makanan diet dan selalu tersedia sepanjang tahun. Namun budidaya tanaman seledri belum mendapat perhatian yang serius. Hal ini disebabkan beberapa faktor antara lain animo masyarakat untuk mengusahakan pertanaman seledri masih kurang. Oleh karena itu, penelitian mengenai pemberian pupuk orgnik kotoran kambing terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman seledri (Apium Graveoluns L.) bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian dosis pupuk organik kotoran kambing terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman seledri, dan untuk mengetahui pemberian dosis pupuk organik kotoran kambing yang paling baik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman seledri. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 6 perlakuan yaitu dengan dosis pupuk organik kotoran kambing K0 (control), K1 12,5 gram, K2 25 gram, K3 37,5 gram, K4 50 gram, dan K5 65,5 gram. Setiap perlakuan diulang empat kali sehingga semua perlakuan menjadi 24. Dalam uji pengaruh pemberian pupuk organik kotoran kambing terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman seledri (Apium Graveolens L.) dosis 37,5 gram (K3) memberikan hasil pertumbuhan yang paling baik terhadap semua parameter yang diamati, yaitu tinggi tanaman (cm), jumlah daun (helai), panjang akar (cm), berat segar akar (gr), berat kering akar (gr), berat segar total tanaman (gr), berat kering total tanaman (gr).
Abstract
Celery (Apium Graveolens L.) belongs to the important leaf vegetable group and has export value and is the second important spice plant after lettuce in terms of its popularity and value. Even today it has been used as a diet food and is always available throughout the year. But the cultivation of celery plants has not received serious attention. This is due to several factors, including the lack of public interest in celery cultivation. Therefore, research on the application of goat manure organic fertilizer on the growth and yield of celery (Apium Graveoluns L.) aims to determine the effect of giving goat manure organic fertilizer on the growth and yield of celery plants, and to determine the appropriate dose of goat manure organic fertilizer. the best effect on the growth and yield of celery plants. This study used a randomized block design (RBD) method with 6 treatments, with doses of goat manure organic fertilizer K0 (control), K1 12.5 grams, K2 25 grams, K3 37.5 grams, K4 50 grams, and K5 65.5 grams. Each treatment was repeated four times so that all treatments became 24. In testing the effect of organic goat manure on growth and yield of celery (Apium Graveolens L.) dose of 37.5 grams (K3) gave the best growth results for all parameters observed , namely plant height (cm), number of leaves (strands), root length (cm), root fresh weight (g), root dry weight (g), total plant fresh weight (g), total plant dry weight (g).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | R.168 FPB-AGT / 2023 |
Uncontrolled Keywords: | Pupuk Organik Kotoran Kambing, Seledri, Dosis |
Subjects: | F. PERTANIAN DAN BISNIS > Pupuk Organik |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Bisnis > Agroteknologi |
Depositing User: | adhi satriawan |
Date Deposited: | 14 Oct 2023 02:05 |
Last Modified: | 14 Oct 2023 02:05 |
URI: | http://eprints.unmas.ac.id/id/eprint/4244 |